Jogja
Rabu, 21 Januari 2015 - 07:40 WIB

TANAH AMBLES SLEMAN: Sumur Tua Bikin Rumah Ambles 5 Meter

Redaksi Solopos.com  /  Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Tanah ambles Sleman, beruntung saat kejadian rumah dalam kondisi kosong sehingga tidak ada korban jiwa.
Harianjogja.com, SLEMAN—Sebuah sumur tua yang tak terpakai membuat rumah milik Suwikan di Dusun Ngepos, Lumbungrejo, Tempel, Sleman ambles sedalam lima meter pekan lalu.

Kapolsek Tempel Kompol Nugroho, Selasa (20/1/2015), mengatakan area bangunan mengalami ambles karena tanahnya gembur. Tanah gembur disebabkan sumur tua yang sudah lama tidak dipergunakan airnya tetapi dijadikan lokasi pembuangan sampah.

Advertisement

“Di dekat bangunan itu ada sumur yang sudah tidak terpakai kemudian digunakan untuk buang sampah. Tiba-tiba ambles, kira-kira dalamnya lima meter,” ungkapnya.

Ia menambahkan sebagai dampak amblesnya sumur, bangunan rumah tepatnya di area dapur dan kamar mandi ikut ambles. Beruntung saat kejadian pemilik rumah tengah bepergian sehingga tidak ada korban jiwa. “Tapi saat ini sudah diurug oleh pemilik rumah. Itu sudah lama rumahnya diusulkan PNPM mandiri. Rumah tiap hari ditempati tapi kebetulan saat kejadian tidak ada yang di rumah,” kata dia.

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif