Jogja
Sabtu, 14 Februari 2015 - 07:20 WIB

ANGIN KENCANG GUNUNGKIDUL : Robohkan Rumah dan Pohon di Bansari

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pohon tumbang melintang di Jl Kyai Legi (Jalur Cinta) (JIBI/Harian Jogja/Khusnul Isti Qomah)

Angin kencang Gunungkidul mengakibatkan rumah dan pohon di Bansari, Kepek, Gunungkidul roboh.

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL-Angin kencang yang berhembus sekitar pukul 14.30 WIB, Jumat (13/2/2015) mengakibatkan puluhan pohon jati tumbang dan menimpa rumah warga serta merobohkan rumah di wilayah Kecamatan Wonosari. Adapun rumah yang roboh milik Lagiyo, 63, warga RT 5/4 Dusun Bansari, Desa Kepek.

Advertisement

Lagiyo mengatakan saat kejadian, anggota keluarga tengah berada di teras rumah utama. Ketika angin kencang melanda, bangunan miliknya itu pun langsung roboh.

“Kami semuanya kaget. Untung saja tidak ada orang di dalam rumah,” ungkap dia kepada Harianjogja.com ketika ditemui di halaman rumahnya, Jumat (13/2/2015).

Ia mengaku belum dapat memperkirakan kerugian yang dialami. Rumah tersebut, menurut dia bukan rumah utama. Biasanya, rumah itu digunakan untuk menyimpan barang dan bersantai di siang hari.

Advertisement

Selain merobohkan rumah, angin kencang juga merobohkan puluhan pohon jati. Pohon-pohon tersebut ada yang menimpa rumah warga dan melintang di jalan sehingga mengganggu arus lalu lintas.

Sekretaris RT 3/5 Dusun Tegalmulyo, Desa Kepek Sudadi mengatakan, ada tiga rumah warga yang tertimpa pohon. Rumah tersebut, lanjut dia, merupakan milik Sugeng, Tiwi, dan Tutik Sansoko.

Dari pantauan Harianjogja.com, Di Jalan Kyai Legi atau yang dikenal dengan Jalur Cinta, beberapa pohon tumbang dan melintang di jalanan. Akibatnya, arus lalu lintas tersendat. Kemacetan pun tak terhindarkan. Pohon-pohon tersebut juga menimpa kabel listrik dan telepon. Akibatnya jaringan listrik terputus.

Advertisement

Warga sengaja menggantung beberapa dahan pohon pada kabel yang melintang di jalan. Tujuannya, agar pengendara mengetahui ada kabel yang melintang. Kabel tersebut menggantung di atas jalan setinggi sekitar tiga meter sehingga tidak dapat dilalui kendaraan besar seperti bus dan truk. Proses evakusi pohon dilakukan oleh warga sekitar bersama petugas dari UPT Pemadam Kebakaran, PMI Gunungkidul, kepolisian, TNI, serta TRC BPBD Gunungkidul.

Salah satu warga Dusun Trimulyo II, Desa Kepek, Tontowi mengatakan pohon tumbang juga terjadi di wilayah tersebut. Pohon menimpa gudang milik Sutiyo. Selain itu, dari hasil pantauannya, pohon tumbang juga banyak terjadi di Dusun Seneng, Desa Siraman, Kecamatan Wonosari.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif