Jogja
Sabtu, 28 November 2015 - 19:20 WIB

PILKADA SLEMAN : Besok Kampanye Terbuka, Polres Sleman Siapkan Kekuatan Penuh

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Pilkada Sleman akan menggelar kampanye terbuka. Polres Sleman akan menyiapkan kekuatan penuh

Harianjogja.com, SLEMAN – Polres Sleman mengerahkan ribuan personelnya untuk mengamankan pelaksanaan kampanye Pilkada yang digelar pada Minggu (29/11/2015).

Advertisement

Rombongan konvoi akan dilarang dalam kampanye tersebut, untuk menghindari konflik.

Kapolres Sleman AKBP Faried Zulkarnaen menjelaskan, pihaknya telah menyiapkan strategi pengamanan dengan kekuatan penuh agar peristiwa seperti yang terjadi di Jalan Damai pekan lalu tak terjadi lagi.

Jumlah personel yang dikerahkan terdiri atas 1.000 personel gabungan dari beberapa satuan di Polres, Brimob dan Dalmas masing-masing satu SSK serta 300 personel bantuan dari Polda DIY.

Advertisement

“Jadi ada ribuan personel yang kita kerahkan untuk melakukan pengamanan,” tegas Faried, Jumat (27/11/2015).

Para personel akan ditempatkan di jalan protokol maupun jalur sempit. Pihaknya tak ingin kecolongan seperti yang terjadi di Jalan Damai, Ngaglik, Sleman. Serta titik rawan seperti di kantong basis lawan politik juga akan menjadi perhatian.

Ia mengupayakan tidak ada konvoi simpatisan dalam kampanye terbuka besok. Pertemuan dengan pihak parpol pendukung juga telah dicapai kesepakatan ketiadaan konvoi. Banyaknya simpatisan perlu diantisipasi karena mereka sering susah dikendalikan.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif