SOLOPOS.COM - Ilustrasi/dok

Ilustrasi/dok

SLEMAN—Sebanyak 30 anak lolos sebagai finalis dalam seleksi Dimas Diajeng Sleman Cilik 2013. Mereka kini diminta untuk melakukan observasi ke sejumlah destinasi wisata di Sleman yang dikemas dalam bentuk famtrip atau familiarizarion trip.

Promosi Meniti Jalan Terakhir menuju Paris

Kepala Seksi Dokumentasi dan Informasi Pariwisata Disbudpar Sleman Wasita menuturkan mereka ini melihat tiga tempat wisata di Sleman. Destinasi wisata itu adalah Museum Gunungapi Merapi (MGM), Desa Wisata Grogol dan Desa Wisata Gamplong.

“Bukan hanya ti tempat wisata itu, kami juga mengajak para finalis seleksi Dimas Diajeng Sleman Cilik 2013 mengunjungi panti asuhan Bina Insani di Dusun Sombangan, Desa Sumbersari, Kecamatan Moyudan. Kunjungan ke panti asuhan ini dimaksudkan untuk pembelajaran tentang aspek sosial dan spiritual,” jelas Wasita saat dihubungi Harian Jogja, Rabu (13/3/2013).

Wasita menambahkan, di panti asuhan ini dibekali tentang keagamaan juga diajari secara langsung bagaimana menjalani usaha peternakan, perikanan hingga pertanian. Hal ini bagus untuk mendidik calon Dimas Diajeng Cilik Sleman 2013.

Ketua Panitia Pemilihan Dimas Diajeng Cilik Sleman 2013, Nashrul Jihadan berharap kegiatan famtrip ini bisa memupuk kepedulian bagi anak-anak Sleman pada budaya dan wisata. “Kalau bisa ke depan mereka turut membangun budaya yang ada di Sleman itu sendiri,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya