SOLOPOS.COM - Perekaman data e-KTP (DOK)

Sebanyak 40.000 warga Gunungkidul masih belum mendapatkan E-KTP

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Sebanyak 40.000 warga Gunungkidul masih belum mendapatkan E-KTP. Banyaknya antrian pencetakan E-KTP ini tidak sebanding dengan jumlah blanko yang tersedia.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Gunungkidul, Eko Subiantoro, mengatakan, saat ini masih terdapat 40.000 pemohon yang mengantri pencetakan E-KTP sejak November 2016 lalu.

Dia mengatakan, banyaknya jumlah antrian pemohon E-KTP ini disebabkan oleh kurangnya jumlah blanko yang tersedia. Jumlah pemohon mencapai 40.000 sementara blanko hanya sebanyak 14.000.

“Jumlah blanko yang diberikan ini masih kurang, dibandingkan dengan jumlah pemohon yang terus meningkat,” ujar Eko (1/8).

Lanjutnya lagi, hingga kini pencetakan E-KTP sebagian adalah mereka yang sudah pemohon dari September hingga Oktober 2016 lalu. “Untuk pemohon pada September-Oktober 2016 baru selesai sebanyak 14.000 an,” ujarnya.

Bagi sejumlah warga yang ingin melihat urutan antrian pencetakan E-KTP pihaknya telah menyediakan laman online yang dapat dibuka sewaktu-waktu.

“Untuk cek apakah KTP sudah jadi bisa menggunakan akses melalui dukcapil.gunungkidulkab.go.id. Namanya cekidot, cek identitas otomatis,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya