SOLOPOS.COM - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, (Bisnis-Nyoman Ary Wahyudi)

Solopos.com, JOGJA — Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, direncanakan bakal menemui para pendukungnya dalam deklarasi Forum Kakbah Membangun dan Forum Ulama Bersama Anies Rasyid Baswedan di Sportorium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta pada Minggu (30/10/2022).

Dalam pertemuan itu, bukan hanya Anies saja yang hadir, tetapi juga ada sejumlah tokoh seperti Rocky Gerung, KH Syukron Mahmud, Habil Maroti, Ridwan Saidi, dan seluruh elemen pendukung dari sukarelawan maupun partai politik.

Promosi Keturunan atau Lokal, Mereka Pembela Garuda di Dada

Ketua Panitia Kegiatan Bambang Aris Sudjoko menjelaskan kegiatan itu merupakan deklarasi Forum Kakbah Membangun dan Forum Ulama bersama Anies Rasyid Baswedan. Kegiatan akan diikuti sebanyak 10.000 orang pendukung Anies dari berbagai kelompok masyarakat, semua simpul sukarelawan dan kalangan partai politik.

Kegiatan ini akan menjadi pertemuan akbar setelah Anies tidak menjadi Gubernur DKI dan bersiap menjadi calon presiden pada Pemilu 2024.

“Semua parpol kami undang akan tetapi kami sudah meminta ketika di lokasi tidak boleh membawa atribut bendera parpol. Kami ingin membawa pertemuan akbar ini lebih sejuk. Ormas juga sudah menyatakan akan hadir. Kami akan mendengarkan pemaparan dari Pak Anies, Rocky Gerung dalam pertemuan itu dan sudah kami pastikan hadir,” katanya, Senin (17/10/2022).

Baca Juga: Jaksa KPK Tuntut Penyuap Eks Wali Kota Jogja 3 Tahun & Denda Rp200 Juta

Ia mengatakan 180 kelompok sukarelawan dari 34 provinsi menurutnya sudah menyatakan siap akan hadir di Jogja. Hal itu belum termasuk dari perwakilan sejumlah parpol yang telah menyatakan dukungan kepada Anies.

Untuk membuat kegiatan tersebut berjalan kondusif, berbagai persiapan pengamanan telah dilakukan. Panitia akan melibatkan Kokam hingga sejumlah ormas seperti Pemuda Pancasila untuk membantu mengamankan jalannya acara.

“Kalau pelaksanaan di Sportorium UMY, estimasi waktu sekitar 3 – 4 jam. Konsepnya nanti ada pasar rakyat juga, karena yang datang ini dari berbagai elemen masyarakat,” ucapnya.

Sekjen Forum Kakbah Membangun, Hasan Husaeri Lubis, menyatakan Jogja akan menjadi gerakan awal yang lebih besar dukungan masyarakat terhadap Anies Baswedan untuk menjadi Capres di 2024.

Baca Juga: Deretan Penginapan Murah di Gunungkidul, Tarifnya di Bawah Rp200.000/Malam

Adapun Forum Kakbah sendiri secara tegas menyatakan dukungan kepada Anies meski pun beberapa di antaranya anggotanya merupakan kelompok dari PPP. Menurutnya perbedaan pendapat merupakan hal yang wajar dan harus direspons dengan sejuk.

“Pertemuan di Jogja ini akan menjadi awal yang baik, karena Jogja sering disebut tanah perjuangan. Ini menjadi awal untuk memperjuangkan Indonesia ke arah yang lebih baik bersama Anies Baswedan,” katanya.

Hasan meyakini pelaksanaan akan berjalan kondusif karena para peserta yang datang untuk tujuan positif. Karena seluruh pendukung akan melebur menjadi satu dengan tanpa identitas.

Baca Juga: Harganya Mahal, Nelayan di Gunungkidul Kepincut Tangkap Benur & Menjualnya

“Makanya tadi tidak diperbolehkan membawa atribut partai, kami ingin membangun suasana Jogja dengan suasana politik yang sejuk,” katanya.

Berita ini telah tayang di Harianjogja.com dengan judul Anies Baswedan Akan Temui Ribuan Pendukungnya di Jogja

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya