Jogja
Minggu, 26 Februari 2012 - 22:17 WIB

Angin Mengamuk di Lereng Merapi

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

KERJA BAKTI—Warga sedang mengevakuasi pohon yang menimpa rumah di Dusun Pentingsari Umbulharjo Cangkringan Minggu (26/5). (Harian Jogja Express/Akhirul Anwar)

Harian Jogja/Akhirul Anwar

Advertisement

SLEMAN—Hujan disertai angin kencang melanda kawasan lereng Merapi Minggu (26/2) siang. Akibatnya tiga orang dilaporkan menjadi korban luka akibat tertimpa atap. Selain itu puluhan rumah di Kecamatan Cangkringan dan Pakem rusak.

Korban luka adalah Rumtinem, 75, mengalami luka bagian kepala dan kaki dilarikan ke RS Panti Nugroho. Saat kejadian warga Dusun Sawungan Hargobinangun Pakem ini sedang tidur. Tiba-tiba sebuah pohon tumbang menimpa atap rumah sekaligus korban.

Dua korban lain yakni Emar Yohana, 73, dan Susilowati, 22, warga Pentingsari Umbulharjo Cangkringan. Keduanya mengalami luka ringan dan mendapatkan perawatan oleh keluarga. Emar saat ditemui Harian Jogja mengaku masih kaget dengan kejadian yang baru dialaminya.

Advertisement

“Tadi bapak [saya] sakit, sedang di dalam rumah bersama istri namanya Ibu Mukti. Hujannya deras sekali sama angin kencang, terus ada suara petir keras disusul pohon melinjo depan rumah ambruk kena atap,” ujar pria berambut putih tersebut.

Puluhan rumah tercatat mengalami kerusakan, seperti di Pentingsari tercatat 16 rumah rusak disusul Karanggeneng, Desa Umbulharjo 12 rumah. Di Desa Wukirsari yakni di Dusun Tegalsari dua rumah, Cancangan satu rumah mengalami kerusakan. (oto)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif