Jogja
Selasa, 10 Juni 2014 - 03:32 WIB

ANGKUTAN LEBARAN 2014 : Jumlah Armada Bus Juga Diperkirakan Berkurang

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - JIBI/Harian Jogja/Bisnis Indonesia Ilustrasi

Harianjogja.com, JOGJA- Penurunan jumlah penumpang yang diperkirakan terjadi di Terminal Giwangan Jogja kemungkinan diikuti penurunan jumlah armada bus.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Terminal Giwangan Jogja, Bekti Zunanta, Minggu (8/6/2014) menyebutkan rata-rata bus yang datang tiap hari turun dari 1.468 armada diperkirakan menjadi 1.395 armada, dan bus yang berangkat juga turun dari 1.410 per hari menjadi 1.339 per hari.

Advertisement

Perkiraan penurunan jumlah penumpang, kata Bekti, digunakan sebagai dasar penetapan rencana operasi di Terminal Giwangan pada masa angkutan Lebaran 2014.

Masa angkutan Lebaran 2014 akan dimulai pada 21 Juli hingga 5 Agustus, dengan puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada 26 Juli dan puncak arus balik pada 3 Agustus.

Meskipun diperkirakan mengalami penurunan jumlah penumpang yang datang atau berangkat, Bekti menyatakan bahwa aspek keamanan dan kenyamanan penumpang di Terminal Giwangan akan menjadi prioritas utama.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif