Jogja
Jumat, 6 Mei 2022 - 15:59 WIB

Antisipasi Hepatitis Akut, Dinkes Kulonprogo Sosialisasi ke Masyarakat

Anisatul Umah  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi cangkok hati pada pasien hepatitis akut. (Freepik.com)

Solopos.com, KULONPROGO — Dinas Kesehatan (Dinkes) Kulonprogo mengencarkan sosialisasi kepada masyarakat terkait upaya pencegahan penyakit hepatitis akut misterius. Penyakit hepatitis akut misterius itu saat ini telah merenggut tiga nyawa anak-anak di DKI Jakarta.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Kulonprogo Rina Nuryati menjelaskan, upaya pencegahan dilakukan dengan sosialisasi tentang kewaspadaan penyakit hepatitis akut kepada masyarakat luas.

Advertisement

“Upaya pencegahan dilakukan oleh Dinkes Kulonprogo. Melalui beberapa sosial media Dinkes dan Puskesmas,” ujarnya, Jumat (6/5/2022).

Nuryati menyebut upaya pencegahan bisa dilakukan masyarakat dengan cara mencuci tangan, memastikan makanan dalam keadaan matang dan bersih, serta tidak bergantian alat makan dengan orang lain.

Advertisement

Nuryati menyebut upaya pencegahan bisa dilakukan masyarakat dengan cara mencuci tangan, memastikan makanan dalam keadaan matang dan bersih, serta tidak bergantian alat makan dengan orang lain.

“Hindari kontak dengan orang sakit, jaga kebersihan rumah dan lingkungan, serta melaksanakan protokol kesehatan,” jelasnya.

Baca juga: Hindari Persebaran Hepatitis Akut, Warga Boyolali Lakukan Ini Yuk!

Advertisement

“Jika ada, segera kami koordinasi dengan Dinkes DIY,” lanjutnya.

Sebelumnya, Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY menyampaikan belum mendapat laporan kasus soal penyakit tersebut di DIY. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinkes DIY, Pembajun Setyaningastutie.

Meski begitu, Pembajun tetap mengimbau masyarakat untuk hati-hati. Bagi orang tua yang memiliki balita dan anak-anak untuk lebih memberi perhatian protokol kesehatan saat membawanya beraktivitas.

Advertisement

Baca juga: Hepatitis Akut Misterius Menular Lewat 2 Saluran, Ini Cara Mencegahnya

Pembajun juga belum mengetahui apakah ada kaitan hepatitis akut dengan pandemi Covid-19. “Kaitan hepatitis dan Covid-19 sejauh ini belum ada referensi, tapi para pakar atau ahli masih melakukan penelitian,” katanya.

Artikel ini telah tayang di Harianjogja.com dengan judul: Cegah Hepatitis Akut, Dinkes Kulonprogo Minta Masyarakat Lakukan Ini…

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif