SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Bagian atap Sekolah Dasar Negeri Pucanganom II, Kecamatan Rongkop ambruk, Kamis (20/3/2014) malam.

Unit Pelaksana Teknis TK/SD Rongkop mencatat kerusakan disebabkan atap yang termakan usia.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

“Perbaikan sementara, atap diperkuat dahulu dengan penyangga,” tutur Kepala UPT TK/SD Rongkop, Sri Andari, Jumat (21/3/2014).

Saat ini, kondisi di ruang kelas masih aman untuk ditempati meski bagian atap ada yang ambruk sehingga proses belajar-mengajar tidak terganggu.

Kepala SDN Pucanganom II Amanah menutukan selain tiang yang sudah lapuk, sejumlah kayu plafon juga mulai lapuk. Kerangka atap juga sudah mulai keropos.

“Kami sudah berkoordinasi dengan UPT TK/SD Kecamatan Rongkop. Katanya suruh mengajukan proposal pengadaan rehab gedung,” tuturnya.

Pengajuan rehabilitasi bangunan sekolah yang diajukan juga terfokus pada tiga lokasi lain dalam satu deretan. Pasalnya, kondisi bangunan sudah mengkhawatirkan. Amanah justru mengklaim ambruknya bagian atap cukup mengganggu kegiatan belajar mengajar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya