SOLOPOS.COM - Peletakan batu bata pertama NYIA (Desi Suryanto/JIBI/Harian Jogja)

Bandar Kulonprogo, proses pembangunaan diprediksi lebih lama dari target

Harianjogja.com, KULONPROGO — Paska-groundbreaking Bandara Temon yang dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo, tak tampak pembangunan fisik yang berarti di areal tersebut. Sejumlah pihak mulai pesimis jika tenggat waktu yang ditetapkan bisa terpenuhi.

Promosi Moncernya Industri Gaming, Indonesia Juara Asia dan Libas Kejuaraan Dunia

Baca Juga : BANDARA KULONPROGO : Akhid Pesimis NYIA Beroperasi Tepat Waktu, Mengapa?

Diakui  Akhid Nuryati, Ketua DPRD Kulonpogo jika proses perencanaan memang tidak bisa dinilai di lapangan. Namun tetap saja hal tersebut memberi kesan lambatnya proses pembangunan. Terlebih lagi, saat ini belum diketahui kapan proses perencanaan tersebut selesai. Proses lelang untuk pengadaan rekanan pembangun bandara juga tentunya membutuhkan waktu yang tidak singkat.

“Seperti ini kan kita pesimis target waktu yang dijanjikan bisa tertepati,”kata politisi wanita PDI Perjuangan ini, Minggu (5/3/2017).

Sebagaimana diketahui, sampai saat ini pembangunan fisik yang dilakukan di Bandara Temon baru berupa pagar yang mengelilingi areal bandara. Pembangunan pagar sendiri sebenarnya telah mulai dilakukan sebelum groundbreaking. PT Angkasa Pura 1 saat ini masih menghadapi permasalahan berupa proses konsinyasi dan warga yang belum juga mengosongkan lahannya.

Dikatakan sebelumnya, pembangunan fisik pertama akan dilakukan dengan membangun landasan yang berada di atas lahan Paku Alam Ground (PAG).

Project Manager Proyek Pembangunan Bandara New Yogyakarta International Airport (NYIA) PT Angkasa Pura I, R Sujiastono mengatakan saat ini sedang dilakukan survei dan perencanaan bandara dari pusat. Pengadaan kontraktor pelaksana sendiri baru akan dilakukan setelah seluruh tahapan tersebut usai.

Pengosongan lahan Bandara Temon baru akan dilakukan setelah kontraktor pelaksana pembangunan fisik ditetapkan. Selain itu, adapula sejumlah survei yang dilakukan beberapa waktu belakangan berkenaan dengan kondisi lapangan bandara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya