SOLOPOS.COM - Tim Pembangunan Bandara Baru melakukan verifikasi pendataan awal di Hotel Kusuma, Senin (27/10/2014). (Switzy Sabandar/JIBI/Harian Jogja)

Bandara Kulonprogo untuk pemasangan patok di Glagah ditarget selesai Sabtu (17/1/2015).

Harianjogja.com, KULONPROGO-Anggota Tim Percepatan Pembangunan Bandara Baru (P2B2), Bambang Eko menuturkan maksud dari pemasangan patok di Glagah sama dengan empat desa lainnya.

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

“Kalau tahun lalu kami sudah memasang patok di batas-batas, saat ini kami merapatkan patok di antara yang dulu sudah pernah terpasang,” terangnya, Kamis (15/1/2015).

Disebutkannya, terdapat 43 patok yang akan dipasang di Glagah dan pada hari pertama ini ditargetkan terpasang 15 patok. Kendati demikian, kata Bambang, tim tidak mengharuskan pemasangan patok di hari pertama sesuai dengan target karena persoalan cuaca. Rencananya, pemasangan patok berlangsung sampai dengan Sabtu (17/1/2015).

Diuraikannya, alat pendeteksi koordinat bekerja dengan bantuan sinyal dan ketika cuaca tidak mendukung maka sinyal yang dibutuhkan sulit muncul. Ia menyebutkan, setidaknya sudah terdapat delapan titik yang dipasang patok, yakni, satu titik di Pedukuhan Kepek, satu titik di Pedukuhan Sidorejo, dua titik di Pedukuhan Kretek, dan tiga titik di Pedukuhan Macanan.

Eko mengatakan perapatan koordinat dengan menggunakan patok dilakukan berdasarkan permintaan warga yang ingin mengetahui lokasi mana saja yang menjadi areal pembangunan bandara di Temon.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya