Jogja
Kamis, 6 Maret 2014 - 16:44 WIB

Banyak Siswa SLB Tidak Mau Cepat Lulus

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Dok)

Harianjogja.com, BANTUL-Masyarakat Bantul masih belum minati siswa lulusan Sekolah Luar Biasa (SLB) untuk bisa bekerja layaknya lulusan sekolah umum.

Akibatnya banyak siswa SLB ingin berlama-lama tetap bersekolah karena lingkungan masyarakat tidak mendukung mereka berdaya.

Advertisement

Kepala Sekolah SLBN 1 Bantul, Basuni mengatakan, dunia usaha swasta saat ini masih enggan menggunakan sumber daya manusia lulusan SLB. Padahal, lulusan SLB sekarang sudah siap bersaing dalam berbagai pendidikan ketrampilan selama di dapat di bangku sekolah.

“Maka tak heran kalau mereka tak mau cepat lulus. Lulus saja tetap mau tinggal di sekolah karena semua dunia usaha belum menerima lulusan,” katanya, Rabu (5/3/2014).

Potret buruk ini harus segera disikapi dan pemerintah mengambil kebijakan agar lulusan SLB bisa lebih berdaya dan mendapatkan kesempatan yang sama untuk akses ke dunia kerja. Pihaknya telah memberikan pelatihan ketrampilan bertujuan memberi bekal ketrampilan usaha.

Advertisement

“Upaya sekolah sudah maksimal tapi apa artinya kalau masyarakat tidak turut memberdayakan mereka dan tempat untuk mereka belum ada,” sentil Basuni.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif