SOLOPOS.COM - Sejumlah pemandu sedang memakaikan alat pengaman kepada pengunjung yang ingin merasakan sensasi menyusuri Goa Jomblang di Desa Pacarejo, Semanu. Rabu (18/10/2017). (Harian Jogja/David Kurniawan)

Dia mengaku mengetahui obyek wisata ini setelah melakukan browsing situs di internet

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL-Banyaknya destinasi wisata menarik di Gunungkidul dipercaya sebagai pemicu banyaknya kunjungan wisatawan asing ke Bumi Handayani ini.

Promosi Tragedi Simon dan Asa Shin Tae-yong di Piala Asia 2023

Sekretaris Dinas Pariwisata Gunungkidul Hary Sukmono mengatakan, untuk wisatawan asing berkunjung sudah banyak. Namun, untuk data pasti masih dalam pengumpulan karena datanya masih berada di kelompok-kelompok sadar wisata.

“Untuk pastinya harus kami kumpulkan datanya dulu karena masih tersebar di kelompok. Namun yang jelas, hingga saat ini sudah banyak turis manca yang datang ke Gunungkidul,” kata dia, Rabu (18/10/2017).

Ia mengatakan, destinasi wisata yang paling banyak dikunjungi wisatawan asing mulai dari Pantai Timang, Cave Tubing Kalisuci, Goa Jomblang hingga Gunung Api Purba Nglanggeran. “Promosi akan terus kami tingkatkan agar jumlah pengunjung terus meningkat setiap tahunnya,” ujar dia.

Baca juga : Ini Alasan Promosi Wisata Gunungkidul Via Website Gencar

Di sisi lain, salah seorang turis asal Jerman, Ulrich mengaku bangga dapat merasakan sensasi menyusuri destinasi wisata Goa Jomblang di Desa Pacarejo, Semanu. Ia mengatakan, perjalan ke dalam perut bumi ini memberikan sensasi tersendiri dan memacu adrenalin. “Sangat bagus dan menantang, terutama saat turun dan naik ke lokasi goa,” kata dia.

Ulrich mengungkapkan, kunjungan ke Jomblang merupakan yang pertama kali. Dia mengaku mengetahui obyek wisata ini setelah melakukan browsing situs di internet. “Saat melihat di situs, saya langsung tertarik dan ingin mencoba sensasi di Jomblang,” ucap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya