Jogja
Kamis, 25 Juli 2013 - 16:15 WIB

Buah Berformalin Ditemukan di Kulonprogo

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - JIBI/Harian Jogja/Bisnis Indonesia Ilustrasi

JIBI/Harian Jogja/Bisnis Indonesia
Ilustrasi

Harianjogja.com, KULONPROGO – Buah impor berformalin ditemukan di Kulonprogo dalam operasi yang digelar Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluhan (BKPP) DIY, Kamis (25/7/2013). Buah-buah tersebut diambil dari pedagang besar di Jogja.

Advertisement

Koordinator tim pengawas, Martini Lastianingsih menjelaskan dalam kegiatan itu petugas mengambil sepuluh sampel buah impor diantaranya pear, anggur, apel, jeruk sunkist, dan kelengkeng dari pedagang buah di depan Stasiun Wates.

“Setelah diperiksa, kadar formalin terlihat positif pada buah apel merah dan anggur,” katanya, usai kegiatan.

Dalam pengujian kandungan formalin menggunakan rapid test kit itu didapati buah anggur merah dan apel merah impor positif mengandung formalin, karena alat uji berubah warna menjadi ungu.

Advertisement

Kendati demikian, kata Martini, hasil uji itu baru secara kualitatif dan belum diketahui kuantitatifnya, sehingga akan diujikan lagi di laboratorium UGM yang telah terakreditasi.

Samirah,52, sang pedagang yang kedapatan menjual buah berformalin mengaku tidak tahu menahu karena ia membeli buah tersebut dari penyuplai di wilayah Kota Jogja.

“Tapi jenis buah itu memang lebih tahan lama, tidak cepat busuk,” katanya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif