SOLOPOS.COM - Ilustrasi uang tunai rupiah. (Nurul Hidayat/JIBI/Bisnis)

Bunga kredit diharapkan turun menyusul turunnya BI rate

Harianjogja.com, JOGJA—Bank Indonesia belum lama ini menurunkan suku bunga acuan dari 6,75% menjadi 6,5%. Penurunan ini diharapkan menjadi pemicu pertumbuhan ekonomi yang lebih menjanjikan.

Promosi Nusantara Open 2023: Diinisiasi Prabowo, STY Hadir dan Hadiah yang Fantastis

Kepala Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Arief Budi Santoso mengatakan, dengan penurunan ini, diharapkan suku bunga di perbankan juga mengikuti sehingga masyarakat semakin dimudahkan. Hal ini nantinya akan bermuara pada pertumbuhan ekonomi.

“BI rate turun dan BI seven days repo rate juga turun dari 5,5 persen menjadi 5,25 persen. Diharapkan bunga bank juga akan turun,” kata dia ketika ditemui di KPw BI DIY beberapa waktu lalu.

Penurunan ini juga diharapkan bisa mendorong pemberlakuan single digit untuk bunga kredit di perbankan. Program ini sudah dilakukan oleh beberapa bank besar dan diharapkan bank lainnya bisa mengikuti. Sementara, untuk BPR, akan dipantau terlebih dahulu karena memiliki segmentasi yang berbeda.

Penurunan suku bunga acuan ini menunjukkan ada indikasi pelonggaran kebijakan untuk mendorong mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih besar lagi. Hal ini dimungkinkan karena inflasi terjaga dengan baik dan nilai tukar rupiah juga terjaga. “Sehingga ada ruang untuk meningkatkan perekonomian melalui penurunan suku bunga ini,” kata dia.

Suku  bunga acuan bisa kembali diturunkan tergantung dari kondisi yang ada. BI akan terus memantau perkembangan kondisi dan jika dimungkinkan untuk menurunkan, maka BI akan kembali menurunkan suku bunga acuan. “Kami sepakat harus mendorong perekonomian sehingga mampu bersaing dengan negara lain,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya