Jogja
Rabu, 25 Mei 2011 - 12:53 WIB

Cangkringan razia kendaraan dua kali sehari

Redaksi Solopos.com  /  Budi Cahyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SLEMAN: Kepolisian Sektor Cangkringan gencar menggelar razia kendaraan di jalan utama. Hal tersebut dilakukan guna mencegah aksi curanmor karena wilayah Cangkringan kerap menjadi rute pelarian kendaraan.

Kapolsek Cangkringan, AKP Sudalidjo mengatakan, razia dilakukan secara acak dua kali sehari di lokasi yang berbeda. “Operasi ini digencarkan satu hari dua kali,” katanya kepada Harian Jogja, Rabu (25/5). Selain menyasar kendaraan, razia yang melibatkan semua fungsi Polri tersebut juga dilakukan untuk manjaga kamtibmas. Seperti mencegah aksi jambret maupun pencurian.

Advertisement

Kasus curanmor di Cangkringan terakhir kali terjadi sebulan yang lalu. Satu unit motor Honda Supra raib di dusun Panggung, Argomulyo, Cangkringan.(Harian Jogja/Akhirul Anwar)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif