Jogja
Jumat, 21 April 2017 - 03:22 WIB

Dafam Fortuna Ajak Anak Belajar Masak dan Menghias Telur Paskah

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Anak-anak peserta Kids Cooking Class berfoto bersama Chef Hotel Dafam Fortuna seusia mengikuti kegiatan memasak dan melukis Telur Paskah mengisi libur akhir pekan, Sabtu (15/4/2017). (IST/Dafam Fortuna Malioboro Yogyakarta)

Dafam Fortuna memiliki program khusus saat libur paskah.

Harianjogja.com, JOGJA — Hotel Dafam Fortuna Malioboro Yogyakarta mengajak puluhan anak mengikuti berbagai kegiatan edukatif mengisi libur akhir pekan. Sekaligus memeriahkan Hari Paskah, anak-anak diajak memasak dan melukis Telur Paskah.

Advertisement

Kids Cooking yang digelar pada Sabtu (15/4/2017) lalu itu bertema Paskah yang digelar di Ballroom Hotel Dafam Fortuna Malioboro. Public Relations Executive Hotel Dafam Fortuna Yogyakarta, Frans Arwie mengatakan kegiatan ini diikuti anak-anak usia 4 tahun sampai 10 tahun.

“Kegiatan ini bertema Paskah dan mampu menarik perhatian tamu yang menghabiskan akhir pekan di Dafam Malioboro,” ujar Frans dalam rilisnya, Kamis (20/4/2017).

Dalam kegiatan tersebut, kata Frans, tampak antusias para orang tua yang mendampingi anak-anaknya, baik saat belajar memasak maupun saat melukis telur paskah. Paket yang ditawarkan untuk kegiatan ini juga cukup terjangkau yakni mulai dari Rp75.000 sudah termasuk snack box untuk anak-anak dan Rp100.000 termasuk makan siang untuk orang tua.

Advertisement

Anak-anak diajarkan berbagai menu masakan di antaranya sigle menu seperti Chrispy Chicken Steak dan Banana Chocolate Cheese yang dipandu Exekutive Chef Hotel Dafam Fortuna Seturan, Anton Yanwar Susilo.

“Di sini anak-anak juga diajak mengenal bahan makanan yang digunakan, termasuk kandungan dan manfaatnya bagi tubuh,” papar Frans

Memeriahkan paskah, anak-anak juga belajar menghias telur paskah. Frans menambahkan sebagai bentuk apresiasi pada karya anak-anak, diberikan sertifikat dari kegiatan yang telah dilakukan. Kegiatan Kids Cooking Class ini, kata Frans, akan digelar kembali pada Mei mendatang.

Advertisement

“Melalui kegiatan ini diharapkan anak-anak mendapat pengalaman belajar memasak sejak usia dini. Di mana kegiatan ini banyak memberikan manfaat positif bagi tumbuh kembangnya dalam melatih konsentrasi, meningkatkan kreatifitas hingga melatih motorik anak,” jelas Frans.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif