Jogja
Selasa, 31 Mei 2011 - 12:03 WIB

Demo bentuk BEM, mahasiswa UTY dihajar satpam

Redaksi Solopos.com  /  Budi Cahyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA: Unjuk rasa puluhan mahasiswa Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY) menuntut legalitas pembentukan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) hari ini, (31/5), di depan kampus UTY, ricuh. Beberapa mahasiswa bahkan sempat dihajar oleh puluhan satuan pengamanan kampus.

Berdasarkan pengamatan Harian Jogja, puluhan mahasiswa UTY yang tergabung dalam Aliansi Pejuang Demokratisasi UTY (APDU) bersama dengan sejumlah mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran, Universias Atma Jaya serta Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), berjalan dari arah selatan Jalan Glagah Sari dan berhenti di depan gerbang kampus UTY.

Advertisement

Ketika peserta aksi hendak berorasi dan masuk kampus, mereka dihadang puluhan satuan pengamanan UTY. Tanpa negoisasi terlebih dahulu, satpam UTY mendorong para demonstran. Beberapa saat kemudian, satpam mulai menghajar mahasiswa dan terjadi kericuhan di tengah Jalan Glagah Sari.

“Tanpa persuasi terlebih dahulu langsung represi,” kata staf Hubungan Masyarakat APDU, Arief Hasibuan, di Polsek Umbulharjo, Selasa (31/5). Petugas Polsek Umbulharjo yang saat itu berada di lokasi kejadian untuk mengamankan acara pentas musik di kampus UTY, langsung membawa para demonstran ke markas Polsek Umbulharjo untuk menghindari satpam yang beringas.

Staf Bidang Administasi dan Umum UTY Indra Purnama mengatakan tidak ada instruksi pemukulan. “Karena kondisi di lapangan sama-sama terpancing,” kata Indra di Polsek Umbulharjo.(Harian Jogja/Yodie Hardiyan)

Advertisement

Foto Ilustrasi

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif