Jogja
Rabu, 11 Juni 2014 - 18:30 WIB

Diminta Membayar untuk Seleksi Anggota Polri? Laporkan !!

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/dok)

Harianjogja.com, KULONPROGO-Kasat Reskrim Polres Kulonprogo AKP Ricky Boy Sialagan mengimbau masyarakat untuk segera melapor bila mendapat tawaran seleksi anggota Polri dengan cara membayar.

Ricky mengatakan seleksi penerimaan anggota Polri saat ini cukup ketat. Upaya-upaya kolusi saat ini juga tidak dapat dilakukan. Bahkan keponakan Kabid Humas Polda DIY, AKBP Anny Pujiastuti saja tak lolos seleksi karena sudah terpental saat tes kesehatan.

Advertisement

“Malah, keponakan Anny itu sempat nyaris menjadi korban penipuan. Modusnya mirip dengan yang terjadi pada Suharyati yakni ditawari jalan pintas dengan menyetor sejumlah uang,” terangnya.

Untung saja, Anny adalah orang dalam Kepolisian, penipu tersebut tak berhasil melancarkan aksinya. Belajar dari peristiwa ini, Anny berpesan kepada masyarakat agar jangan tergiur dengan tawaran-tawaran meloloskan seleksi calon anggota Polri dari orang yang mengaku pejabat Kepolisian.

“Tidak ada jalan pintas dalam seleksi anggota Polri. Kalau ada yang menawari, langsung laporkan saja ke polisi biar diselidiki,” ujarnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif