SOLOPOS.COM - Kendaraan pengaduk semen yang sedang beroperasi di jalan penghubung Karangasem Sendangsari, Rabu (24/1/2018). (Beny Prasetya/JIBI/Harian Jogja)

Perusahaan tambang mulai memenuhi janjinya dengan memperbaiki jalan Karangasem menuju Sendangsari.

Harianjogja.com, KULONPROGO— Setelah ratusan warga Desa Sidomulyo, Pengasih Kulonprogo melakukan protes terhadap lima perusahaan tambang.

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

Rabu (24/1/2018), empat perusahaan tambang mulai memenuhi janjinya dengan memperbaiki jalan Karangasem menuju Sendangsari.

Menurut Dukuh Pendem, Sidomulyo, Arif M. mengungkapkan bahwa dirinya dan warga merasa senang karena empat dari lima perusahaan telah memulai pekerjaan yang seharusnya menjadi kewajibannya.  Bahkan Arif akan memantau bagaimana pengerjaan perbaikan jalan itu. Apakah sesuai dengan keinginan masyarakat atau tidak.

“Sementara ini sesuai dengan syarat jalan Kabupaten dari DPU Kulonprogo, seperti cor setebal 15 cm,” katanya Rabu (24/1/2018).

Hanya saja, masyarakat terutama yang tergabung dalam Warga Sidomulyo Bersatu masih memikirkan bagaimana nasib salah satu tambang yang tidak kooperatif dengan masyarakat. Bahkan dalam pengerjaan jalan ini yaitu PT Laju Jaya Sakti juga tidak ikut andil untuk membantu empat perusahaan lainnya.

“Kami masih memikirkan bagaimana kedepan, tetapi jika ingin menambang harus ikut andil pembangunan jalan, biar adil,” jelasnya.

Salah satu Mandor Proyek perbaikan jalan Karangasem – Sendangsari, Rondiin mengungkapkan bahwa pengerjaan proyek jalan sepanjang lima km ini akan membutuhkan waktu selama satu bulan untuk betonisasi. Bahkan perkiraan akan berubah seiring dengan gangguan cuaca yang tidak menentu akhir-akhir ini.

“Kendalanya cuaca, kemungkinan satu bulan selesai. Tapi tergantung cuaca juga,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya