SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Alat Kelengkapan (Alkap) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Jogja ditetapkan pada Rabu (24/12/2014)

Harianjogja.com, JOGJA- Komposisi pimpinan Alat Kelengkapan (Alkap) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Jogja ditetapkan pada Rabu (24/12/2014).

Promosi Nusantara Open 2023: Diinisiasi Prabowo, STY Hadir dan Hadiah yang Fantastis

Pembahasan dilakukan bersamaan dengan susunan pimpinan dan anggota Badan Legislatif dan Badan Kehormatan.

Ketua DPRD Kota Jogja, Sujanarko menyatakan bahwa komposisi Alkap telah diputus dan ditetapkan berdasarkan hasil-hasil lobi yang dilaksanakan.

Meski dalam komposisi tersebut, PDI P hanya mendapatkan jatah satu di Badan Legislatif, namun Sujanarko tetap mencoba bersikap bijak.

Ia berharap, tidak ada lagi saling mementingkan urusan politik di kalangan anggota dewan, serta lebih mendahulukan kepentingan penugasan bagi masyarakat.

“Saya tidak bicara ikhlas dan tidak ikhlas, tapi ini sudah hasil sharing power. Bahkan kami di masing-masing internal fraksi sampai mengundang pengurus Dewan Pimpinan Cabang untuk membahasnya,” ujar Sujanarko, Rabu (24/12/2014).

Lelaki yang disapa Koko itu mengatakan terlambatnya penetapan Alkap sangat menghambat kinerja DPRD.

Konsekuensi yang kemudian akan diambil adalah pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD P) 2015 akan diupayakan dipercepat pada sekitar Juni atau Juli 2015 mendatang.

Berikut daftar susunan pimpinan Alkap di DPRD Kota Jogja:

Komisi A: ketua Agusnur [Golkar], wakil ketua Sila Rita [PPP]
Komisi B: ketua Nasrul Khoiri [PKS], wakil ketua Rifki Listyanto [PAN]
Komisi C: ketua Christiana Agustiani [Gerindra], wakil ketua Bambang Seno Baskoro [Golkar]
Komisi D: ketua Agung Damar Kusumandaru [PAN], wakil ketua Antonius Fokki [PDI P]
Ketua Badan Legislatif dijabat oleh Tatang Setiawan [PDI P] dengan wakil Bambang Anjar Jalumurti [PKS]
Ketua Badan Kehormatan M Fauzi Noor Afshochi [PPP] dengan wakil ketua Andri Kusumawati [Gerindra].

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya