SOLOPOS.COM - Ilustrasi pernikahan (magforwomen.com)

Harianjogja.com, JOGJA- Manajemen objek wisata Gembira Loka Zoo Jogja bekerja sama dengan sejumlah instansi akan menggelar acara Nikah Bareng pada 10 Desember 2014.

Direktur Utama GLZoo KMT A Tirtodiprojo mengatakan kegiatan yang digelar dalam rangkaian memperingati Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional itu, antara lain bekerja sama dengan Forum CSR DIY, Fortais Sewon, Kabupaten Bantul, dan Dinas Sosial DIY.

Promosi Iwan Fals, Cuaca Panas dan Konsistensi Menanam Sejuta Pohon

“Acara yang bertajuk “Nikah Bareng @The Zoo” pada 10 Desember mendatang tersebut, rencananya diikuti 30 pasang calon pengantin bakal nikah bareng di Gembira Loka Zoo (GLZoo),” katanya, Selasa (25/11/2014).

Ia menjelaskan, dalam acara itu rombongan calon pengantin nantinya akan dikirab dari Balai Kota Jogja menuju lokasi pernikahan di GLZoo Jogja. Kirab didahului dengan sepasang gajah koleksi GLZoo.

“Dari Balai Kota Jogja, rombongan kirab calon pengantin menggunakan wahana taring [transport keliling] milik GLZoo, kemudian diarak dengan diawali sepasang gajah,” kata Tirtodiprojo.

Sementara itu, menurut Ketua Umum Forum CSR DIY GKR Pembayun, nikah massal yang diselenggarakan dalam rangkaian peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) 2014, akan dikemas secara istimewa.

“Jadi, kegiatan tersebut tidak sekadar nikah bareng, tapi tujuan kami untuk melegalkan pasangan-pasangan yang mungkin belum menikah secara resmi. DIY sudah istimewa, maka kami ingin warganya sejahtera dan istimewa pula,” kata putri sulung Sri Sultan Hamengku Buwono X ini.

Ketua Fortais Ryan Budi Nuryanto menawarkan bagi mereka yang ingin mengikuti nikah bareng secara gratis dan belum punya pasangan, pihaknya membuka ‘kontak jodoh’.

Dari target 30 pasang nikah bareng, hingga kini sudah 21 pasang calon pengantin yang mendaftarkan diri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya