SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

SLEMAN—Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kabupaten Sleman menggelar Value Gathering di Jogja Plaza Hotel, Selasa (12/6).

Promosi Keturunan atau Lokal, Mereka Pembela Garuda di Dada

Pertemuan bertajuk Komitmen Direktorat Jenderal Pajak (DPJ) Untuk Mencapai Target Penerimaan Pajak itu mengudang sejumlah wajib pajak dan pemangku kepentingan di wilayah Kabupaten Sleman.

Kepala KPP Pratama Sleman, Sunoto mengatakan, acara itu digelar untuk mengajak wajib pajak dan pemangku kepentingan di Sleman mensukseskan pembayaran pajak. Terlebih, target penerimaan KPP Sleman pada 2012 mencapai Rp867 miliar.

“Peran serta wajib pajak dalam pemenuhan kewajiban perpajakan menjadi kunci sukses terwujudnya pembiayaan di Indonesia. Untuk itu diharapkan dukungan wajib pajak bisa membayarkan pajak tepat pada waktunya,” kata Sunoto.

Kepala DJP DIY, Dicky Hertanto mendatakan, KPP tidak hanya ingin mengejar target pajak saja. Namun juga melakukan reformasi birokrasi yang ada, terlebih setelah salah satu anggota Direktorat Jenderal Pajak (DPJ) tertangkap tangan melakukan korupsi.

“Jelas ini membuat kami tertampar. Dan membuat kami ingin memperbaiki dengan cara reformasi birokrasi yang ada di kantor pajak agar masalah ini tidak lagi terjadi,” kata Dicky.(ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya