SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

 

Promosi Tragedi Kartini dan Perjuangan Emansipasi Perempuan di Indonesia

SLEMAN: Terdakwa kasus dugaan teror pesawat Lion Air, Andrea Giovanni Sorteni, 48 dinyatakan meninggal dunia dini hari tadi , Senin (11/2/2013), di RSUD Morangan, Sleman.

Sehari sebelum meninggal, Giovanni masih ingin makan burger dan minum susu. Burger dan susu itu dihabiskan berlahan-lahan karena dia sudah terlihat lemas.

Kepala Sub Bagian Humas Lapas Cebongan, Aris Bimo mengakui jika Giovanni sempat makan burger dan susu. Meskipun setiap hari Giovanni makan roti.

“Giovanni tidak bisa makan nasi. Untuk itu kami membelikan roti untuk makan dia. Namun terkadang saja dia makan nasi bersama dengan yang lainnya,” jelas Aris.

Dokter Lapas Cebongan, Agustinus Sigit Tri S mengaku kondisi Giovani sebenarnya telah berangsung membaik, karena sudah mau makan.

“Namun sorenya, kondisi Giovanni malah drop. Karena sudah sangat lemah, kami langsung merujuknya di RSUD Morangan,” jelas Sigit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya