SOLOPOS.COM - Ilustrasi jemaah haji Indonesia (JIBI/Solopos/Dok.)

Kantor Kementerian Agama Gunungkidul mengklaim persiapan haji di 2017 telah memasuki tahap final

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL – Kantor Kementerian Agama Gunungkidul mengklaim persiapan haji di 2017 telah memasuki tahap final. Jemaah yang berjumlah 370 orang ini telah melakukan berbagai persiapan dan tinggal menunggu pemberangkatan. Rencananya keberangkatan akan dilakukan pada 3-5 Agustus mendatang.

Promosi Ijazah Tak Laku, Sarjana Setengah Mati Mencari Kerja

Pelaksana Tugas Kepala Kemenag Gunungkidul Mukotip mengatakan, calon jemaah haji tinggal menunggu pemberian visa untuk perjalanan ke Tanah Suci. Meski belum menerima visa ini, ia mengaku hal tersebut tidak menjadi masalah karena dokumen tersebut sudah berada di Jakarta untuk kemudian dibagikan ke jamaah sesaat sebelum pemberangkatan.

“Visa sudah siap, tapi untuk pembagian baru dilakukan beberapa saat sebelum keberangkatan,” kata Mukotip kepada wartawan, Jumat (21/7/2017).

Meski belum menerima visa tersebut, dia meminta kepada calon jamaah untuk tetap tenang. Menurut dia, segala persiapan telah diurus sehingga tidak perlu ada yang dikhawairkan.

“Paling penting para jamaah mempersiapkan mental dan fisik, khususnya masalah kesehatan sehingga tidak ada masalah saat menjalankan ibadah,” ujarnya.

Di tahun ini, calon jamaah haji asal Gunungkidul berjumlah 370 orang. Rencananya jamaah akan diberangkatkan ke tanah suci dibagi dalam dua kloter. Rinciannya, sebanyak 352 jamaah akan masuk di kloter 23 SOC yang berangkat pada Jumat (4/8/2017) mendantang.

Sedang untuk 18 jamaah lainnya akan dimasukan di kloter 31 SOC yang pemberangkatannya dillakukan pada Sabtu (5/8/2017). “Semua sudah dipersiapkan dan para jamaah juga sudah mengetahui kloter pemberangkatan masing-masing,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya