SOLOPOS.COM - Bantul Expo 2015 (JIBI/Harian Jogja/Desi Suryanto)

Bantul Expo 2017 akan dibuka Jumat (28/7/2017)

Harianjogja.com, BANTUL– Bantul Expo 2017 akan dibuka Jumat (28/7/2017) ini di lapangan Pasar Seni Gabusan (PSG) Jalan Parangtritis, Bantul. Pameran pemerintah terakbar di Bantul itu akan berlangsung 28 Juli hingga 6 Agustus 2017.

Promosi Alarm Bahaya Partai Hijau di Pemilu 2024

Sebanyak 85 stan milik pemerintah dan 194 stan swasta akan memeriahkan Bantul ekspo dengan berbagai pameran produk kerajinan, pertanian, makanan, hingga pelayanan daerah. “Bahkan juga ada pameran mobil pada Bantul Expo kali ini,” ujar Kepala Dinas Perdagangan Bantul Subiyanta Hadi, Kamis (27/7/2017).

Dinas Perdagangan mulai tahun ini bertanggungjawab terhadap pelaksanaan Bantul Ekspo. Ditambahkan Subiyanta Hadi, tema Bantul Expo kali ini sama dengan tema hari jadi Kabupaten Bantul yang dirayakan 20 Juli lalu. Yaitu “Dengan Semangat Mbangun Desa Kita Wujudkan Bantul yang Sehat, Cerdas dan Sejahtera”.

Ia berharap, event Bantul Expo bisa memaksimalkan promosi potensi daerah ke masyarakat luas. Warga dipersilakan berkunjung ke Bantul Expo untuk mencari referensi maupun membeli produk-produk kerajinan asal Bantul.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya