Jogja
Selasa, 21 Februari 2017 - 23:55 WIB

HARI PEDULI SAMPAH : Serunya Gropyok Sampah ala Kulonprogo

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wakil Gubernur DIY, KGPAA Paku Alam X mengunjungi sejumlah stan kerajinan hasil pengolahan sampah di halaman Setda Kulonprogo.(Sekar Langit Nariswari/JIBI/Harian Jogja)

Hari peduli sampah diperingati di Pasar Wates

Harianjogja.com, KULONPROGO — Masyarakat Kulonprogo bersama dengan puluhan siswa sekolah melakukan bersih sampah bertajuk Gropyok Sampah di lingkungan Pasar Wates pada Selasa (21/2/2017). Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) DIY yang dipusatkan di Kulonprogo.

Advertisement

Rombongan ini berjalan bersama dari kompleks Setda Pemkab Kulonprogo dengan membawa sapu, serok, dan kantong plastik. Kahar, Koordinator aksi yang juga Kepala Seksi Pengendalian Sampah dan Pencemaran Lingkungan Kantor Lingkungan Hijau (KLH) Kulonprogo mengatakan Pasar Wates dipilih karena menjadi sasaran penilai Adipura.

“Bentuk kepedulian Hari Peduli Sampah Nasional yang jatuh pada hari ini[Selasa, 21/2],”ujarnya pada Selasa (21/2/2017).

Gropyok sampah dilaksankan dengan diiringi musik tradisional seperti perkusi dan rebana oleh sejumlah pemuda. Kelompok tersebut juga berkeliling pasar lengkap dengan dandanan penari topeng. Tesa Wisnu, salah satu pelajar peserta acara mengatakan kegiatan tersebut sangat menyenangkan karena mengajak masyarakat peduli pada kebersihan. Ia menilai saat ini masyarakat, khususnya pelaku usaha masih minim upaya pemilahan sampah organik dan non-organik.

Advertisement

“Jadinya tempat pembuangan akhir [TPA] sampah cepat penuh,”ujarnya. Harapannya, acara ini akan mengajarkan siswa serta masyarakat luas mempraktikkan pemilahan sampah dan tetap menjaga kebersihan sekitar.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif