SOLOPOS.COM - Harian Jogja Hari Ini Edisi Selasa Kliwon, 21 April 2015 (JIBI/Harian Jogja/dok)

Harian Jogja Hari Ini Edisi Selasa Kliwon, 21 April 2015

KONFLIK TIMUR TENGAH : KBRI Yaman Dibom, Tiga Terluka
JAKARTA—Kantor Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kota Sanaa, Yaman, hancur akibat serangan bom pada pada Senin (20/4) pukul 10:45 waktu setempat.

Promosi 204,8 Juta Suara Diperebutkan, Jawa adalah Kunci

KEBUTUHAN ENERGI : Sultan Setujui Kenaikan Harga Gas Melon
JOGJA—Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X menyetujui kenaikan harga eceran tertinggi (HET) elpiji tiga kilogram atau gas melon dari Rp14.000 menjadi Rp15.500 per tabung.
Kenaikan ini tertuang dalam Peraturan Gubernur (Pergub) No.3/2015 tentang Penetapan Harga Eceran Tertinggi Elpiji Tiga Kilogram, yang ditandatangani Senin (20/4).

Muda, Cantik & Inspiratif
Para perempuan ini mampu mewujudkan gagasan dan keinginan mereka dalam usia muda. Melalui kewirausahaan, mereka menginspirasi orang lain untuk mandiri. Dalam peringatan hari lahir Kartini, pejuang hak perempuan Indonesia, Harian Jogja menampilkan sosok perempuan muda yang sukses dalam berbisnis. Berikut laporan Pamuji Tri Nastiti, Bhekti Suryani, Switzy Sabandar, & Abdul Hamied Razak.

Liga Champions : PSG Butuh Keajaiban, Barca Pantang Bertahan
BARCELONA—Barcelona hanya selangkah lagi dari lolos ke semifinal Liga Champions setelah membukukan kemenangan 3-1 atas Paris Saint Germain (PSG) dalam pertandingan perempat final leg pertama di Paris, Prancis, Kamis (26/4).

PENATAAN KAWASAN : 40 PKL Wahid Hasyim Terancam Digusur
BANTUL—Puluhan pedagang kaki lima (PKL) yang biasa berjualan di sepanjang Jalan Wahid Hasyim Kota Bantul terancam digusur. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul mulai Agustus ini akan membangun taman di sepanjang area operasi PKL.

KEBUTUHAN ENERGI : Swasembada BBM Ditargetkan 2025
JAKARTA—Pemerintah menargetkan produksi kilang di dalam negeri mampu memenuhi kebutuhan bahan bakar minyak (BBM) sendiri atau sudah berswasembada pada 2025.

PILKADA : KPU Tolak Calon Independen Titipan
WONOSARI – KPU Gunungkidul tidak ingin peristiwa yang terjadi pada 2010 lalu terulang kembali. Saat itu, mereka didemo karena gagal meloloskan salah satu pasangan calon bupati dan wakil bupati dari jalur independen.

TAMBAK UDANG : Sultan Minta Bupati Bantul Konsisten
JOGJA-Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono meminta Bupati Bantul Sri Suryawidati konsisten menertibkan penambak udang yang menyalahi aturan.

EKONOMI RAKYAT : Desa Budaya Harus Mensejahterakan
WATES – Pengembangan desa budaya tidak hanya fokus pada pelestarian seni budaya. Semestinya, pengembangan desa budaya juga harus dapat menjadi pemicu pertumbuhan ekonomi desa dan masyarakat sekitarnya.

Kisruh PSSI : Menpora Bentuk Tim Transisi
JAKARTA – Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) akan membentuk Tim Transisi. Dipastikan di tim tersebut tak ada agenda balas dendam atau lainnya, melainkan hanya untuk membentuk kepengurusan PSSI yang lebih sehat.

Kisruh PSSI : Menpora Bentuk Tim Transisi
JAKARTA – Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) akan membentuk Tim Transisi. Dipastikan di tim tersebut tak ada agenda balas dendam atau lainnya, melainkan hanya untuk membentuk kepengurusan PSSI yang lebih sehat.

Lebih lengkap Anda dapat membaca Harian Jogja edisi cetak. Dapatkan Harian Jogja dengan harga
Rp3.000 di agen terdekat.

Selamat membaca. Harian Jogja, berbudaya, Membangun Kemandirian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya