SOLOPOS.COM - Harian Jogja Hari Ini Edisi Sabtu Kliwon, 3 Oktober 2015 (JIBI/Harian Jogja/dok)

Harian Jogja Hari Ini Edisi Sabtu Kliwon, 3 Oktober 2015

Saatnya Batik Jogja Mendunia
JOGJA—Batik Jogja mendunia, ditandai dengan meningkatnya ekspor. Namun, tantangan bagi eksistensi batik tidak kecil.

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

TEROR PENEMBAKAN : Amukan di Kampus Tewaskan 10 Orang
WASHINGTON—Seorang pria bersenjata memberondongkan tembakan di sebuah kampus di Oregon, Amerika Serikat (AS), Kamis (1/10) waktu setempat atau Jumat (2/10) WIB. Sembilan orang tewas dan tujuh orang terluka. Penembak akhirnya terbunuh oleh pelor polisi.

KEARIFAN LOKAL : Janji Suci dalam Kokohnya Pohon Jati
Pemerintah Desa Bohol, Kecamatan Rongkop, Gunungkidul punya tradisi untuk melestarikan alam yang diberlakukan sejak 2007 lalu. Setiap pasangan yang akan menikah di wilayah Bohol diwajibkan menanam pohon jati, minimal lima batang. Berikut laporan wartawan Harian Jogja, Uli Febriarni.

KECELAKAAN UDARA : Aviastar Hilang, Pencarian Meliputi Hutan, Gunung, & Laut
MAKASSAR—Pesawat Twin Otter Aviastar rute Masamba-Makassar dilaporkan hilang kontak di Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Jumat (2/10), sejak pukul 14.36 Waktu Indonesia Tengah (Wita).

KETENAGAKERJAAN : Ribuan Buruh Kontrak Terancam Menganggur
BANTUL—Ribuan tenaga kerja kontrak di Bantul terancam kehilangan pekerjaannya. Hal ini terjadi menyusul adanya instruksi pencegahan pemutusan hubungan kerja (PHK) massal bagi pekerja tetap yang dikeluarkan Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) sebagai dampak pelambatan ekonomi saat ini.

TABUNGAN ANAK : Pelajar Nasabah Seksi Bagi Perbankan
JOGJA- Potensi menyasar nasabah usia pelajar cukup menjanjikan bagi kalangan perbankan. Produk-produk yang ditawarkan perbankan untuk segmen ini pun terus dipoles, dengan beragam kemudahan. Sayang, meski menjanjikan belum banyak anak-anak yang tahu soal tabungan untuk mereka.

PENETAPAN DPT PILKADA : KPU Berharap Sudah Valid
WONOSARI—Komisi Pemilihan Umum Gunungkidul berharap daftar pemilih tetap Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2015 sudah valid karena pendataan mencakup semua warga yang tinggal di dalam dan luar Gunungkidul.

PENURUNAN HARGA BBM : Pertamina Usul Setoran Deviden Turun
JAKARTA-PT Pertamina (Persero) tengah berupaya mencari cara agar harga bahan bakar minyak (BBM) jenis premium bisa diturunkan sesuai keinginan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Salah satu usulan yang diajukan Pertamina agar permintaan Jokowi tersebut bisa terealisasi adalah penurunan setoran dividen.

PENDIDIKAN TINGGI : SMK Perlu Dipermudah Masuk Politeknik
SLEMAN – Pada 2016, Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek DIKTI) memiliki sejumlah rencana. Fokus program ini pada peningkatan kesiapan kerja mahasiswa, penguatan perempuan di pendidikan tinggi, kemudahan transfer kredit dari SMK ke politeknik, serta ribuan beasiswa.

KRISIS SURIAH : Iran Kirim Pasukan buat Assad
BEIRUT—Ratusan tentara Iran tiba di Suriah untuk turut serta dalam pertarungan membela pemerintahan Presiden Bashar al-Assad. Dengan demikian, Assad kini telah mendapat dua dukungan militer kuat dari kedua sekutunya, Iran dan Rusia.

TANAH KRATON : Mediasi PKL-Eka Gagal
JOGJA-Mediasi lima pedagang kaki lima (PKL) dan pengusaha Eka Aryawan yang digelar tim kuasa hukum Kraton, Jumat (2/10) siang, gagal terlaksana. Eka tidak menghadiri mediasi dengan alasan kasus sudah bergulir ke pengadilan sehingga harus diselesaikan secara hukum.

KEBENCANAAN : Kemarau Berlangsung sampai November
WATES—Kemarau panjang tahun ini bisa menambah titik longsor di sejumlah kecamatan, seperti Kalibawang, Samigaluh, Kokap dan Girimulyo. Lamanya kemarau menjadi pemicu penambahan karena struktur tanah di kawasan perbukitan menjadi kering.

Bola Voli : Sibuk Kuliah, Putri DIY Kalah
SLEMAN — Tim bola voli indoor putri DIY kembali menelan kekalahan di pertandingan ketiga pada babak kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 di GOR Pangukan, Sleman, Jumat (2/10) sore.

KECELAKAAN MAUT : Pengemudi Pajero Terancam 6 Tahun Penjara
SLEMAN—Polres Sleman belum menetapkan pengemudi Mitsubishi Pajero sebagai tersangka dalam kecelakaan maut yang terjadi di Jalan Magelang Km. 5 Kutuasem, Sinduadi, Mlati, Sleman, Kamis (1/10) pagi. Meski demikian, jika nantinya terbukti ada indikasi kelalaian, pengemudi bernama Mahendranata Afisena, 35, bisa terancam hukuman selama enam tahun. Indikasi kelalaian muncul setelah polisi melakukan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP). Di sekitar lokasi kejadian, polisi tidak menemukan tanda bekas pengereman.

Lebih lengkap Anda dapat membaca Harian Jogja edisi cetak. Dapatkan Harian Jogja dengan harga Rp3.000 di agen terdekat.

Selamat membaca. Harian Jogja, berbudaya, Membangun Kemandirian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya