Jogja
Sabtu, 12 Januari 2013 - 18:30 WIB

Hindari Pengendara Motor Ugal-ugalan, Carry Terbakar

Redaksi Solopos.com  /  Esdras Ginting  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi/dok

Ilustrasi/dok

BANTUL—Satu unit Suzuki Carry Caretta berplat nomor AB 8053 FN hangus terbakar di Jl. Bantul, tepatnya di depan Pasar Niten Baru, Tirtonirmolo, Kasihan, Sabtu (12/1/2013) dini hari. Mobil itu terguling setelah menghindari pengendara motor yang ugal-ugalan

Advertisement

Beruntung sopirnya, Danang Lasdhianto, 29, lekas diselamatkan warga. Meski demikian, warga Bintaran Kulon, Mergangsan, Jogja itu sempat dilarikan ke Rumah Sakit Islam (RSI) Kalimasada, Nyemengan, Tirtonirmolo, Kasihan.

Pasalnya, korban mengalami luka bakar di sebagian tangan kanannya serta lecet-lecet di beberapa bagian tubuhnya. “Kecelakaan tunggal itu terjadi sekitar pukul 02.30 WIB,” kata Kanit Laka Satlantas Polres Bantul, Iptu Amir Mahmud.

Amir menjelaskan, kecelakaan itu bermula saat korban menyetir mobilnya dari arah utara (Jogja) ke selatan (Bantul) dengan kecepatan sedang. Sesampainya di simpang tiga di utara Pasar Niten, muncul sebuah sepeda motor dari arah timur.

Advertisement

Karena jarak mobilnya dengan pengendara motor yang belum diketahui identitasnya itu sudah sangat dekat, korban seketika menghindar dengan banting stir ke kiri. Meski berhasil menghindari motor itu, mobilnya terlalu menepi hingga menerjang patok pembatas jalan.

Tak ayal, mobil korban langsung terguling ke kanan dan terbakar Percikan api diduga akibat gesekan bodi mobil dengan aspal yang menyambar bensin. “Mobil itu hanya memuat sopir saja. Tidak ada penumpang lain,” imbuh Kasat Lantas Polres Bantul, AKP Setyo Heri Purnomo.

Dari hasil olah TKP serta keterangan sejumlah saksi, Heri menambahkan, kecelakaan tunggal itu akibat kurang hati-hatinya korban. “Bisa saja karena mengantuk. Sementara, kasus ini masih dalam penanganan anggota kami,” pungkas Heri.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif