Jogja
Senin, 17 Januari 2022 - 20:39 WIB

Hujan Deras, Kabel Listrik Putus Nyaris Picu Kebakaran di Jogja

Yosef Leon  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi hujan deras (JIBI/Dok)

Solopos.com, JOGJA — Hujan deras disertai angin kencang yang melanda Kota Jogja, Senin (17/1/2022) sore memunculkan insiden kecil di kawasan pertokoan yang terletak di Jalan Diponegoro, Jetis. Insiden itu muncul akibat putusnya kabel atau jaringan listrik di atas pedestrian jalan hingga menyemburkan percikan api.

“Kejadian sekira pukul 15.30 Wib, setelah mendapat laporan kami segera menerjunkan personel ke lokasi,” kata Kepala Bidang Pencegahan Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jogja, Isharyanto.

Advertisement

Dia menjelaskan, kondisi kabel yang putus dan menjuntai sempat menyulitkan petugas untuk memadamkan api. Selama beberapa jam, petugas harus melakukan cara pemadaman yang tidak biasa untuk menjinakkan api.

Baca juga: Hujan Deras, Dua Talut di Taman Gajahwong Jogja Longsor 

“Petugas tidak langsung menyiram air ke sumber percikan atau kabel yang terputus, melainkan mengarahkan air ke atas dan memadamkannya dengan material pasir,” ungkapnya.

Advertisement

Setelah beberapa lama berupaya memadamkan api, akhirnya kabel yang terputus itu mampu diatasi. Pihaknya melaporkan tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Titik api yang muncul juga tidak sempat merembes ke benda lain yang ada di sekitarnya.

Baca juga: Ngeri! Petugas Damkar Kota Jogja Diancam Sajam Oleh Pemilik Rumah

“Kami imbau kepada warga untuk senantiasa berhati-hati dan mengawasi lingkungan sekitar terkait dengan potensi kabel yang menjuntai. Serta waspada saat memadamkan api dari kabel,” ucapnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif