Jogja
Sabtu, 17 Agustus 2013 - 21:54 WIB

HUT KE-68 RI : Tim SAR Gunungkidul Gelar Upacara Kemerdekaan di Laut

Redaksi Solopos.com  /  Maya Herawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Foto Tim SAR Gunungkidul Upacara di Pantai Baron. (JIBI/Harian Jogja/Ujang Hasanudin)

Foto Tim SAR Gunungkidul Upacara di Pantai Baron. (JIBI/Harian Jogja/Ujang Hasanudin)

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL-Biasanya upacara bendera dilakukan di lapangan atau di dalam gedung. Namun tidak dengan Tim Search and Rescue (SAR).

Advertisement

Puluhan anggota Tim SAR dan relawan laut Gunungkidul menggelar upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-68 di tengah laut Pantai Baron, Sabtu (17/8/2013).

Ada sekitar 70 peserta upacara yang lengkap mengenakan alat pelampung dan ban. Meski terombang-ambing dihantam ombak yang mencapai 2,5 meter, peserta upacara tetap bersemangat menaikan bendera merah putih diatas tiang bambu berukuran sekitar enam meter.

Kurang dari satu jam upacara selesai ditandai dengan penghormatan kepada bendera pusaka. Tiga anggota SAR terpaksa dievakuasi menggunakan kapal karena kelelahan.

Advertisement

Koordinator SAR Pantai Baron Marjono mengatakan, upacara peringatan kemerdekaan RI sengaja dilakukan ditengah laut sebagai bentuk kecintaan terhadap tanah air. Selama ini, kata dia, upacara dilakukan di darat namun jarang dilakukan di laut.

“Laut juga bagian dari halaman terdepan Gunungkidul, kita cinta tanah dan juga cinta air,” katanya. Marjono menambahkan, kegiatan upacara di laut juga sebagai bentuk promosi wisata pantai Gunungkidul.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif