Jogja
Senin, 3 Februari 2014 - 17:30 WIB

Intensitas Hujan Berkurang, Pantai Selatan Tetap Waspada

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi gelombang tinggi di pantai. (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Harianjogja.com, JOGJA- Meskipun curah hujan di DIY mulai berkurang pada pekan ini, namun Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika meminta masyarakat khususnya yang tinggal dan beraktivitas di pantai selatan meningkatkan kewaspadaan.

Kepala Seksi Data dan Informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Jogja, Tony Agus Wijaya, Minggu (2/2/2014) mengatakan pada pekan ini, gelombang laut selatan tergolong tinggi mencapai dua hingga tiga meter karena ada peningkatan kecepatan angin di laut.

Advertisement

Hal itu dikarenakan munculnya tekanan udara rendah di Samudera Hindia. “Dampak tekanan udara rendah hanya akan terjadi di laut karena cuaca di darat relatif seragam,” katanya.

Adapun intensitas curah hujan di Daerah Istimewa Yogyakarta mulai berkurang karena puncaknya sudah terjadi pada akhir Januari.

“Puncak musim hujan sudah terjadi pada akhir Januari sehingga mulai pekan ini intensitas curah hujan akan berkurang secara bertahap,” tambahnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif