Jogja
Jumat, 8 Juni 2012 - 10:05 WIB

Jam Tangan Euro Laris Manis di Jogja

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Aneka merek jam tangan dijual di sejumlah toko di Jogja (JIBI/Harian Jogja/Garth Antaqona)

Aneka merek jam tangan dijual di sejumlah toko di Jogja (JIBI/Harian Jogja/Garth Antaqona)

Ajang akbar piala Euro 2012 mulai terasa gaungnya di Jogja. Sampai penjual jam tangan pun berlomba-lomba untuk menjualnya.  Jam tangan bermotif klub raksasa Eropa ternyata menyedot minat para pengunjung Malioboro untuk membeli. Apalagi jam-jam menawan ini dibanderol dengan harga murah.

Advertisement

Rofiq, salah satu penjual jam tangan di emperan Malioboro kepada Harian Jogja, kemarin (7/6) menuturkan, berbagai jam tangan pria bergambar atau bermotif klub raksasa Eropa tiba-tiba laris manis terjual jelang piala Eropa.

“Kalau dibanding dengan jam tangan lain, khusus jam tangan cowok penjualanya tiga banding satu. Ramainya gara-gara mau piala Eropa ini,” tutur Rofiq.

Advertisement

“Kalau dibanding dengan jam tangan lain, khusus jam tangan cowok penjualanya tiga banding satu. Ramainya gara-gara mau piala Eropa ini,” tutur Rofiq.

Pembeli jam-jam tangan tersebut tentunya sebagian besar adalah para penggemar sepak bola yang didominasi kalangan remaja, mulai dari SMP hingga mahasiswa. Pembelinya juga beragam, wisatawan yang berkunjung ke Jogja maupun warga setempat.

Per biji jam tangan dijual mulai dari Rp30.000 sampai Rp150.000. Khusus untuk jam tangan berlogo klub sepak bola dibanderol Rp35.000 per biji. Harga-harga ini tentu masih akan didiskon lagi bila belinya banyak.

Advertisement

Klasik Tetap Dicari

Sementara itu, di toko jam tangan yang lebih eksklusif tengah marak jam tangan berwarna berani dan cerah, berukuran besar sertamenggunakan tali karet. Meski begitu, jam bertali rantai logam seperti emas, perak atau titanium masih paling diminati.

Asisten Store Manager Matahari Galeria Mall Patuh Sugiarso mengatakan penjualan jam tangan dengan model klasik masih mendominasi. “Masih banyak yang suka klasik, soalnya cocok digunakan kapan saja. Kalau model casual dan warna lucu kebanyakan untuk anak muda,” ujarnya saat ditemui Kamis (7/6).

Advertisement

Menurutnya, sebagai salah satu aksesoris, penjualan jam tangan di tokonya tergolong cukup tinggi, bisa mencapai 20 buah.

Untuk jam tangan, Galeria menghadirkan beberapa promo menarik seperti diskon mulai dari 10%, 20% hingga 50% dengan harga mulai dari Rp100.000 hingga Rp500.000.

Untuk merek Paul Frank dihadirkan diskon sebesar 10% hingga 17 Juni nanti. Sedangkan harga yang ditawarkan mulai dari Rp550.000 hingga sekitar Rp2 jutaan dan untuk Hello Kitty dengan harga mulai dari Rp199.000.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif