SOLOPOS.COM - Evakuasi siswa MTS Miftahul Ulum Matesih Karanganyar yang tenggelam di Pantai Baron. (JIBI/Harian Jogja/Kusnul Isti Qomah)

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL-Tim Search And Rescue (SAR) Wilayah II Baron berhasil menemukan jenazah siswi MTs Miftahul Ulum Matesih, Karanganyar Pujiyanti,14, di hari kedua pencarian, Selasa (17/12/2013).

Sekretaris Tim SAR Wilayah II Baron Surisdiyanto menuturkan mayat ditemukan sekitar pukul 13.14 WIB. Lokasi penemuan mayat sekitar 30 meter dari bibir pantai dan sekitar 30 meter ke arah barat dari lokasi tenggelamnya korban.

Promosi Liga 1 2023/2024 Dekati Akhir, Krisis Striker Lokal Sampai Kapan?

“Anggota SAR yang menemukan pertama kali adalah anggota yang menyisir di air menggunakan snorkle. Mayat kemudian diangkut ke tepi menggunakan kapal,” papar dia di Pantai Baron, Selasa (17/12/2013).

Surisdiyanto menuturkan sebelum menemukan mayat, tim SAR terlebih dahulu menemukan jilbab berwaran biru tua sekitar pukul 11.00 WIB. Lokasi penemuan jilbab 20 meter ke arah barat dari lokasi tenggelam.

“Kami menanyakan kepada pihak guru yang stand by di sini. Rupanya jilbab tersebut milik Pujiyanti. Pencarian pun difokuskan di sekitar lokasi penemuan jilbab,” imbuh dia.

Anggota SAR Wilayah II Baron Surono yang pertama kali melihat mayat menuturkan lokasi penemuan mayat sekitar 10 meter ke barat dari lokasi penemuan jilbab.

“Ketika saya mencari dengan snorkle saya melihat ada benda merah yang mengapung. Rupanya mayat,” papar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya