Jogja
Selasa, 24 Desember 2013 - 20:43 WIB

Jogja Usulkan Sejumlah Kawasan Heritage

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Monumen Kotabaru (JIBI/Harian Jogja/Desi Suryanto)

Harianjogja.com, JOGJA- Walikota Jogja Haryadi Suyudi mengatakan sebenarnya kota mengusulkan ada 16 kawasan heritage, namun baru lima yang ditetapkan.

Lima kawasan heritage di Kota Jogja yakni Kraton, Pakualaman, Malioboro, Kotagede dan Kotabaru.

Advertisement

Usulan kawasan lainnya adalah Pengok dan Jetis, karena banyak terdapat bangunan cagar budaya.
Lima yang sudah ditetapkan itu, lanjut Haryadi, empat di antaranya sudah melalui kajian.

Kotabaru tahun ini baru mulai dikaji. Sebelumnya Kota Jogja telah memulai langkah revitalisasi dengan pengembalian nama di sumbu imajiner yang membentang dari Kraton sampai Tugu.

Jalan Trikora dikembalikan menjadi Jalan Pengurakan, Jalan Ahmad Yani (Malioboro) menjadi Jalan
Margomulyo dan Jalan Mangkubumi menjadi Jalan Margoutomo.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif