Jogja
Senin, 30 Desember 2013 - 13:09 WIB

Jogja Volkswagen Festival 2013 Dihadiri Klub VW Berbagai Negara

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jogja Volkswagen Festival 2013 (JVWF13) di Jogja Expo Center (JEC), Minggu (29/12/2013).

Harianjogja.com, JOGJA– Tidak kurang dari 2.000 mobil Volkswagen (VW) kuno adu cantik dan kinclong di ajang Jogja Volkswagen Festival 2013 (JVWF13) yang digelar di 28-29 Desember di Jogja Expo Center (JEC).

Bak showroom mobil, ruang pameran JEC dipenuhi ribuan mobil VW baik jenis Combi, Safari maupun Kodok. Biar umur kendaraan ini rata-rata 40 tahun, tapi tampilannya tak bosan dipandang mata.

Advertisement

Mengusung tema Thousand of Colors! Get Yours, JVWF13 diikuti peserta tidak hanya dari seluruh Indonedia. Humas JVWF13, Indra Hernandi menjelaskan event VW berskala internasional yang pertama kalinya diadakan di Indonesia ini dihadiri oleh klub VW dari negara tetangga seperti Malaysia, Thailand, Singapura, Brunei, dan Filipina.

Tamu spesial yang hadir di JVWF13 yaitu Bob Heyst dari Belgia yang merupakan salah satu builder VW yang sangat terkenal di dunia VW Internasional, tampil dalam talk show di JVWF13.

Sebenarnya bukan hanya Combi, Kodok atau Safari yang sering dilihat tetapi juga ada jenis Karmann Ghia. VW jenis sedan sport yang cukup mewah.

Advertisement

Selain itu juga ada kuebelwagen versi militer yang berbentuk mirip Safari yang pada masa lalu dikenal sebagai kendaraan Pak Camat. Juga ada penganut ratrod VW yakni kendaraan yang penuh dengan karat.

Dalam acara tersebut Adi, pengunjung asal Salatiga beruntung mendapatkan sebuah VW Combi yang sudah dibangun. ”Tadi sudah ditawar Rp100 juta tetapi belum boleh,” kata Budhi lagi.

Ketua Panitia JVF 2013 Nohan Mahendra menjelaskan lantaran membludaknya peserta  panitia terpaksa tak hanya menggunakan area dalam gedung JEC saja.

Advertisement

Area lantai I dan halaman parkir JEC pun terpaksa dipakainya untuk memajang mobil-mobil klasik yang tak tertampung di dalam gedung. “Saking banyaknya peserta, kami pun terpaksa memanfaatkan area parkir JEC,” ucapnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif