Jogja
Rabu, 6 April 2022 - 16:56 WIB

Jos! Sendal Milik Jemaah Hilang, Masjid Jogokariyan Langsung Ganti Baru

Sunartono  /  Abdul Jalil  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pantia Kampung Ramadhan memberikan makanan buka puasa untuk masyarakat di Masjid Jogokariyan, Selasa (13/4/2021).(Harian Jogja/Sirojul Khafid)

Solopos.com, JOGJA — Pengurus Masjid Jogokariyan, Kota Jogja, selama Ramadan tahun 2022 ini telah mengganti sebanyak empat pasang sandal milik jemaah yang hilang. Nilai ganti sandal itu pun mencapai jutaan rupiah.

Sejak 2003, Pengurus Masjid Jogokariyan memang berkomitmen untuk mengganti barang milik jemaah yang hilang ketika beribadah di masjid.

Advertisement

Ketua Dewan Syuro Masjid Jogokariyan, Muhammad Jazir, menjelaskan sejak 2003 masjidnya berkomitmen mengganti setiap barang milik jemaah yang hilang saat beribadah. Berapa pun nilai dan jumlahnya. Bahkan, jika sepeda motor milik jemaah hilang pun tetap akan digantikan baru dengan merek dan tipe yang sama.

Baca Juga: Klitih Marak, JPW Minta Pelaku Dihukum Berat dan Diberi Sanksi Sosial

Selama Ramadan tahun ini, pengurus Masjid Jogokariyan setidaknya sudah mengganti empat sandal milik jemaah yang hilang saat beribadah. Kebetulan sebagian besar sandal yang hilang bermerek dengan harga yang mencapai ratusan ribu hingga jutaan.

Advertisement

“Selama Ramadan kali ini kami sudah mengganti sekitar empat sandal. Harganya bervariasi ada yang Rp1,4 juta, ada yang ratusan ribu rupiah. Total untuk mengganti sandal jemaah yang hilang selama puasa ini sekitar Rp3,5 juta,” katanya kepada Harianjogja.com (Solopos Media Group), Rabu (6/4/2022).

Dia menambahkan barang milik jemaah yang hilang dengan nilai tertinggi adalah sepeda sekitar Rp37 juta beberapa tahun silam. Ketika itu yang membawa sepeda tersebut anak usia SD. Kebetulan sepeda cukup bermerek. Kemudian diganti sesuai dengan harga sepeda, tetapi pemiliknya kembali menginfakkan uang tersebut ke Masjid.

Baca Juga: Anggotanya Jadi Korban, IPM Desak Pemda DIY Serius Tangani Klitih

Advertisement

“Dia menerima tetapi kemudian diinfakkan ke masjid lagi. Jadi uang Rp37 juta kami antar ke rumah, diterima lalu diinfakkan kembali ke Masjid,” katanya.

Berita ini telah tayang di Harianjogja.com dengan judul Masjid Jogokaryan Ganti Rugi 4 Sandal Hilang, Nilainya Jutaan Rupiah

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif