SOLOPOS.COM - Tim Debat UMY seusai memenangkan kompetisi Debat Hukum Mahasiswa se-DIY di UIN Sunan Kalijaga Jogja, Minggu (13/12). Mereka meraih Juara 1 dan The Best Speaker Kompetisi. (JIBI/Harian Jogja/dok. UMY)

Kampus Jogja UMY menorehkan prestasi di tingkat DIY.

Harianjogja.com, BANTUL – Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (FH UMY) berhasil menyabet dua penghargaan sekaligus dalam kompetisi Debat Hukum Mahasiswa se-DIY yang diselenggarakan oleh Pusat Studi dan Konsultasi Hukum (PSKH) UIN Sunan Kalijaga Jogja, Minggu (13/12/2015). Mereka meraih Juara 1 dan The Best Speaker Kompetisi.

Promosi Ayo Mudik, Saatnya Uang Mengalir sampai Jauh

Peraih penghargaan The Best Speaker, Mohamamd Hazyar Arumbinang mengatakan bangga bisa ikut dalam acara ini. Dia tidak menyangka bisa menjadi The Best Speaker Kompetisi di ajang ini.

“Saya hanya berusaha maksimal dan berlatih keras,” kata Hazyar di Kantor Biro Humas UMY, Senin (14/12/2015).

Hazyar menambahkan kompetisi ini diadakan dalam rangka Pekan Hukum 2015 dengan tema “Aksesibilitas Hukum yang Demokratis untuk Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat Indonesia” ini diikuti 19 tim dari berbagai universitas se-DI. UMY sendiri mengirimkan tujuh tim terbaiknya yang masuk dalam komunitas debat FH UMY atau biasa disebut Law Student Debate Community (LSDC UMY).

“Dari tujuh tim yang mewakili UMY, tim kami berhasil masuk ke babak final dan meraih juara 1 dan The Best Speaker mengalahkan tim-tim dari perguruan tinggi lainnya. Juara kedua kompetisi ini diraih oleh UGM. Juara ketiga tidak ada karena kompetisi debat ini pemenangnya memang hanya diambil untuk juara pertama, kedua dan the best speaker,” jelas Hazyar.

Selain Hazyar, tim ini beranggotakan Munandar dan Bagus Priyo Prasojo yang merupakan mahasiswa FH UMY angkatan 2012. Persiapan yang dilakukan lebih kepada pematangan materi debat dan juga cara penyampaian argumentasi yang baik.

“Persiapan hanya untuk tim kami lebih menguasai materi debat dan juga lebih siap dalam mengutarakan argumen tim kami terhadap lawan debat,” ungkap Munandar.

Tim debat ini rencananya juga akan berkompetisi, diantaranya kompetisi debat yang akan diselenggarakan oleh FH UII dan Debat Konstitusi yang akan diselenggarakan oleh MK (Mahkamah Konstitusi).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya