SOLOPOS.COM - Kapal pesiar Helio Gabriel yang membawa peserta Brazil Trade Marketing Media Trip berlabuh di perairan dekat Hutan Amazon, Jumat (13/6) waktu Brasil. (JIBI/Solopos/Abu Nadif)

Kapal Pesiar, tahun dibutuhkan  setidaknya 6.000 lowongan.

Harianjogja.com, JOGJA– Prospek kerja di kapal pesiar tahun ini dinilai menjanjikan. Pasalnya, selain banyak kapal-kapal pesiar yang baru, satu agensi membutuhkan minimal 6.000 lowongan untuk tahun ini.

Promosi Yos Sudarso Gugur di Laut Aru, Misi Gagal yang Memicu Ketegangan AU dan AL

Direktur LPK Indocrew Jogja Natalina Primawati mengatakan hingga April 2015 saja dibuka sedikitnya 1.500 anak buah kapal (ABK) untuk dua kapal pesiar baru. Masing-masing Norwegian Cruise Line (NCL) dan Carnival. Kebutuhan ABK semakin bertambah karena hingga 2018 mendatang, sejumlah kapal baru juga akan dilaunching.

“Satu kapal umumnya membutuhkan ABK antara 40 hingga 50 pensen dari kouta passenger. Misalnya, NCL berkapasitas 2.600 penumpang, maka yang dibutuhkan sekitar 900 orang. Kalau dua kapal antara 1500-1600 orang,” ujarnya Natalina kepada Harianjogja.com, Jumat (30/1/2015).

Sayangnya, untuk memenuhi kebutuhan ABK tersebut tidak mudah. Sebab, hal itu tergantung dari kualitas
masing-masing calon dan kuota yang dimiliki masing-masing agen. Satu agen, misalnya, membutuhkan sekitar 800 ABK. Jika satu LPK mengajukan 120 calon, maka yang diambil sekitar 60 orang.

“Ini tergantung dari kemampuan calon ABK. Banyak calon ABK dari Indonesia belum bisa memenuhi kualifikasi. Beruntung, calon-calon ABK kami banyak yang memenuhi kualifikasi,” jelasnya.

Manager Operasional LPK Indocrew Joko Santoso Rohani menambahkan, karir sebagai ABK kapal pesiar cukup menjanjikan. Dengan biaya training sekitar Rp8,5 juta, calon ABK mendapat materi berstandar pendidikan D1. Sementara, gaji yang diterima untuk pemula saja rata-rata US$800 atau sekitar Rp9,6 juta per bulan.

“Minimal berada delapan bulan di kapal, kemudian istirahat dua bulan, sebelum kembali bekerja.

Kru ABK kapal pesiar, katanya, bisa bekerja hingga usia 60 tahun. Meski begitu, ada pantangan yang perlu
dihindari. Seperti melakukan tindak pencurian, pelecehan seksual dan berkelahi. Di Indonesia ada enam agensi di mana satu agensi rata-rata menyalurkan calon ABK pada enam kapal pesiar.

“Rata-rata kebutuhan satu kapal pesiar 1.000 orang baik untuk Carnival, Royal Caribbean, Windstar, Celebrity Princes, Holland, NCL, Costa dan sebagainya,” tutup Joko.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya