SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA—Kapolresta Jogja, Kombespol Mustaqim Jumat (13/1) nekat melanggar aturan Pemkot Jogja dengan membawa masuk mobil pribadi ke kompleks Balaikota. Padahal sesuai surat edaran Walikota yang diterbitkan sejak 2008, setiap hari Jumat pada jam kerja siapapun dilarang membawa masuk kendaraan bermotor.

Mobil Mutaqim, Honda Jazz silver, yang dikemudikan sopirnya masuk ke kompleks Balaikota sekitar pukul 10.00 WIB. Padahal di pintu masuk Mustaqim itu sudah dilarang petugas Satpol PP yang berjaga. “Dari luar tadi sudah diingatkan untuk tidak masuk menggunakan mobil tapi katanya mau bertemu dengan Walikota dan tetap saja membawa mobilnya masuk,” kata seorang petugas Pol PP Kota Jogja.

Promosi Vonis Bebas Haris-Fatia di Tengah Kebebasan Sipil dan Budaya Politik yang Buruk

Akibat Kelakuan nekatnya itu mobil yang diparkir di depan kantor Walikota sempat dua kali mendapat peringatan untuk segera dilakukan pemindahan oleh petugas melalui pengeras suara. Selang beberapa waktu seorang asisten pribadi Kapolres yang menyusul dengan berjalan kaki memindahkan Mobil yang bernomor polisi Z1553HM.

Kepala Bagian Umum Pemkot Jogja, Pujo Widodo mengaku menyayangkan kejadian tersebut. “Mengacu aturan yang ada semua kendaraan tidak boleh masuk baik Sri Sultan maupun Walikota sekalipun. Yang boleh hanya kendaraan plat merah yang digunakan sebagai alat angkut dan alat operasional,” katanya.

Tidak berselang lama Walikota Jogja, Haryadi Suyuti bersama dengan asisten pribadi berjalan kaki menuju kantor Walikota tempat di mana Mustaqkim sudah menantinya. Kendati demikian, Haryadi enggan memberikan komentar soal pelanggaran yang dilakukan oleh Kapolres itu. “Saya no comment untuk itu,” katanya saat dikonfirmasi.

Saat dikonfirmasi, Mustaqim mengaku terpaksa membawa masuk kendaraannya dengan alasan darurat. “Ini adalah emergency discretion untuk kepentingan umat,” katanya usai salat Jumat di Balaikota Jogja.(Harian Jogja/Rina Wijayanti)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya