SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

BANTUL—Penyerangan kantor Lembaga Kajian Islam dan Sosial (LKiS) oleh anggota organisasi massa (ormas), Rabu (9/5), menginspirasi seniman Bantul, Muhammad Irvan, menghasilkan karya terbaik dalam Festival Kartun Ramadan 2012 gelaran Budi Santoso Foundation (BSF).

Ditemui Harian Jogja di rumahnya di Dusun Sorogenen, Timbulharjo, Sewon, Kamis (26/7), Irvan menuturkan festival kartun tingkat nasional gelaran BSF dan Semarang Cartoon Club (SCC), Rabu (25/7) lalu, diikuti ratusan peserta dari seluruh penjuru Indonesia.

Promosi Selamat Datang Kesatria Bengawan Solo, Kembalikan Kedigdayaan Bhineka Solo

“Alhamdulillah, dapat hadiah Rp5 juta. Ini berkah Ramadan yang tak terduga. Sebab, tidak lama lagi istri saya akan melahirkan anak pertama,” kata pria kelahiran 7 Juni 1986 itu sembari menyodorkan foto karyanya di Blackberry.

Dalam kartun itu, digambarkan seorang laki-laki berpakaian mirip kostum ormas beraliran keras sedang bercermin. Di balik punggungnya, laki-laki itu menyembunyikan pentungan kayu. Sedangkan, bayangan di cermin itu menunjukkan wajah Adolf Hitler.

“Anda tahu, Hitler adalah pemimpin Nazi yang membunuh jutaan orang saat Perang Dunia II,” ujar kartunis yang karyanya kerap menghiasi sejumlah media massa itu.

Pesan yang ingin ia sampaikan dalam kartun itu, ternyata mengena pada dewan juri, di antaranya dua maestro kartun Indonesia, Jitet Kostana dan Koesnan Hoesie.

Menurut Irvan yang juga anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Timbulharjo, aksi kekerasan ormas yang mengatasnamakan agama tidak ubahnya dengan paham Nazi yang menganggap rasnya paling unggul. Sehingga, merasa berhak memusnahkan ras atau kelompok lain yang tidak sepaham.

“Dalam kartun itu saya berpesan bahwa Ramadan kali ini adalah momentum untuk introspeksi, berdialog dengan diri sendiri. Dengan merasa paling benar, kita mudah menyalahkan orang lain. Dan, kita lupa jika kita sendiri sebenarnya masih kotor,” urainya.(ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya