Jogja
Senin, 19 Maret 2012 - 10:47 WIB

Ke UMY, Boediono Dituding Pengaruhi Mahasiswa

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

BANTUL—Seperti sudah diduga sebelelumnya, kedatangan Wapres Boediono ke UMY Senin (19/3) diwarnai aksi unjuk rasa.

Sejumlah mahasiswa yang mengatasnamakan dirinya Persatuan Mahasiswa Peduli Rakyat (PMPR) berunjuk rasa di depan pintu gerbang Kampus UMY di Bantul. Namun aksi yang mereka mulai sekitar pukul 09.20 WIB, terlambat karena Boediono sudah masuk ke dalam kampus sejak pukul 09.00 WIB.

Advertisement

Menurut koordinator aksi PMPR, Arif, pihaknya menilai kehadiran Boediono membuka International Conference on Sustainable Innovation (ICoSI) 2012 di UMY adalah upaya untuk memengaruhi mahasiswa agar menyetujui kenaikan harga BBM. “Kami menolak tegas kenaikan harga BBM,” tegas Arif.

ICoSI 2012 dihadiri kalangan akademisi dari berbagai negara termasuk sejumlah mahasiswa. Dalam konferensi tersebut Boediono juga akan menyaksikan penandatanganan nota kesepahaman antara UMY dengan Technical University of Eindhoven, Belanda.(ali)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : BBM Boediono
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif