SOLOPOS.COM - Ilustrasi lahan transmigrasi (JIBI/Antara/Dok.)

Sebelumnya 12 Kepala Keluarga berhasil dijaring menjadi peserta transmigrasi

Harianjogja.com, JOGJA— Sebelumnya 12 Kepala Keluarga berhasil dijaring menjadi peserta transmigrasi. Karena kebijakan pembiayaan berubah, Pemkot Jogja hanya akan berangkatkan 5 kepala keluarga dalam program transmigrasi tahun 2018.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Menurut pengakuan Kepala Dinas Koperasi, UKM, Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Lucy Irawati turunnya jumlah transmigran diakibatkan kebijakan baru yang diambil pemerintah pusat. Pasalnya program yang populer di masa kepemimpinan Soeharto itu tahun ini masih didanai dari pemerintah pusat.

“Kebijakan berubah jadi kita [Pemkot dan Pemerintah Pusat] sharing dana dengan pusat, kami targetkan 5 kepala keluarga untuk tahun mendatang,” ungkap Lucy di acara Jobfair di XT Square, Jumat (24/11/2017).

Kepada Harianjogja.com, Lucy mengungkapkan karena program transmigrasi tahun depan berbentuk bagi dana antara Pemkot dan Pemerintah Pusat, sementara ini Pemkot hanya menargetkan 5 KK sebagai transmigran.

“Memang dari dulu pembiayaan dari pemerintah pusat, jadi besok 5 KK kami kirim, pemerintah tujuan transmigrasi yang melaksanakan, tapi kalau pusat menambahkan dana berbeda lagi,”

Sementara tahun ini, sebanyak 12 KK menjadi peserta program transmigran. Di mana mereka akan diberangkatkan pada pertengahan Desember nanti menuju beberapa tempat berbeda.

“Jadi itu dibawah tanggal 20 Desember, belum pasti tanggalnya karena koordinasinya Pemkot, Pemprov, pemerintah tujuan, dan pemerintah pusat,” katanya.

Di antaranya, Lahat, Provinsi Sumatera Selatan, Parudongka, Konawa, Sulawesi Tenggara, dan Bukit Aren Gorontalo menjadi tempat tujuan 12 keluarga itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya