SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Kekerasan Sleman terjadi berupa penusukan hingga menyebabkan tiga orang tewas

Harianjogja.com, SLEMAN- Petugas kepolisian menyatakan sudah mengantungi identitas pelaku penusukan Adnan Havid Pamungkas, 20, yang terjadi di Jalan Ringroad Barat, Salakan, Trihanggo, Gamping, Sleman, Jumat (30/9/2016) dinihari.

Promosi Skuad Sinyo Aliandoe Terbaik, Nyaris Berjumpa Maradona di Piala Dunia 1986

(Baca juga : KEKERASAN SLEMAN : Pelaku Penusukan Diduga kabur ke Luar DIY)

Kapolsek Gamping Kompol Heli Wijiyatno mengatakan, pihaknya terus melakukan pengejaran pelaku tersebut. Diduga pelaku yang berinisial R warga Sleman tersebut saat ini melarikan diri ke luar wilayah DIY. “Identitas R sudah kami dapatkan, saat masih dalam pengejaran, semoga cepat tertangkap,” ujarnya, Minggu (2/10/2016).

Dikatakannya, pelaku melarikan diri dengan membawa sepeda motor Satria FU yang dikendarai pelaku saat malam kejadian. Lebih lanjut, kata Heli, untuk motif pelaku melakukan penusukan menurut keterangan saksi dikarenakan ia tidak terima ditegur oleh korban saat menggembor-gemborkan motornya.

Sampai hari Minggu, pihaknya mengaku sudah mengantungi bukti-bukti dan sudah melakukan pemanggilan terhadap sejumlah saksi. Termasuk saksi saat terjadinya penganiayaan yang menyebabkan dua kawan pelaku atas nama Dimas dan Ridwan tewas.

“Untuk pengembangan penyidikan, penganiayaan yang yang dilakukan oleh masa kami masih menunggu hasil autopsi,” katanya.

Saat ditanyakan penyebab perselisihan akibat pengaruh dari minuman keras, Heli mengatakan kemungkinan besar hal itulah yang terjadi sehingga pelaku dalam keadaan tidak kontrol. “Ada indikasi pelaku mabuk, dua kawannya saat akan lari kata saksi ada yang sudah sempoyongan seperti orang mabuk,” tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya