Jogja
Senin, 24 Agustus 2015 - 11:20 WIB

KEKERINGAN DI DIY : Bantul dan Kulonprogo Siaga Darurat Kekeringan

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Dok)

Kekeringan di DIY menyebabkan dua daerah mengeluarkan status siaga darurat kekeringan

Harianjogja.com, JOGJA-Dua kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta pada musim kemarau ini telah berstatus siaga darurat kekeringan, kata Staf Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Enaryaka.

Advertisement

“Upaya meminimalkan kesulitan air bersih yang dirasakan warga pun akan segera diusulkan ke tingkat nasional,” kata dia, Minggu (23/8/2015).

Dua kabupaten itu adalah Kabupaten Bantul dan Kulonprogo.

“Syarat minimal siaga kekeringan yakni satu kabupaten. Dua kabupaten sudah cukup, maka kemudian kami ajukan ke Gubernur DIY,” kata Enaryaka.

Advertisement

Menurut dia, pengajuan perubahan status ke Gubernur DIY sudah dilakukan belum lama ini untuk kemudian diteruskan ke Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

“Rencananya Rabu [26/8/2015] atau Kamis [27/8/2015], akan diajukan ke Badan Nasional Penanggulangan Bencana [BNPB],” kata dia.

“Bencana kekeringan ini memang sudah banyak dirasakan masyarakat. Tidak hanya di Kabupaten Kulonprogo dan Bantul saja. Namun, juga termasuk Gunungkidul dan Sleman,” katanya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif