Jogja
Minggu, 8 Mei 2016 - 23:20 WIB

KESENIAN GUNUNGKIDUL : Gunungkidul Helat Festival Reog dan Jathilan 2016

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Festival Reog dan Jathilan Tingkat Kabupaten Gunungkidul dihelat meriah di Kawasan Rest Area Bunder, Pathuk, Gunungkidul. Festival ditujukan untuk memperkenalkan dan mengangkat kembali nilai seni dan budaya yang dimiliki oleh Gunungkidul, Sabtu (7/5/2016). (Mayang Nova Lestari/JIBI/Harian Jogja)

Kesenian Gunungkidul terus diperkenalkan.

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL — Festival Reog dan Jathilan digelar meriah di Rest Area Bunder, Patuk, Gunungkidul pada 7-9 Mei 2016. Festival tersebut diikuti oleh 18 Kecamatan di Gunungkidul

Advertisement

Bupati Gunungkidul, Badingah mengungkapkan festival reog dan Jathilan yang dilaksanakan secara rutin setahun sekali tersebut bertujuan mengangkat kembali nilai seni dan budaya di Gunungkidul. Menurutnya kesenian dan budaya harus dikembangkan tak hanya oleh masyarakat tua saja, namun justru harus mengajak generasi muda untuk turut melestarikan.

“Kesenian seperti ini harus dikembangkan melalui inovasi dan kreativitas oleh generasi muda kita,” kata dia di sela-sela acara pementasan festival, Sabtu (7/5/2016) .

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif