Jogja
Rabu, 22 Mei 2013 - 14:20 WIB

KETOPRAK KOLOSAL : 300 Siswa Akan Suguhkan Bang-Bang Sumirat

Redaksi Solopos.com  /  Maya Herawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Foto Ketoprak Remaja Ilustrasi JIBI/Harian Jogja/Antara

Foto Ketoprak Remaja Ilustrasi
JIBI/Harian Jogja/Antara

GUNUNGKIDUL-300 siswa SMA/SMK se-Gunungkidul akan menyuguhkan kesenian ketoprak kolosal pelajar bertajuk Bang-Bang Sumirat 25 Mei 2013 mendatang di Alun-Alun Wonosari. Ketoprak Kolosal ini merupakan wujud pelestarian kesenian ketoprak.

Advertisement

Pimpinan Produksi, Wening Susila mengatakan keinginan untuk membuat sebuah pertunjukan kolosal ini bermula dari keprihatikan matinya kesenian ketoprak sejak 2000 lalu karena tidak ada regenerasi. Padahal sejak dahulu, kesenian ketoprak Gunungkidul selalu menjadi juara di setiap festival ketoprak.

“Melalui acara ini, kami ingin menghidupkan kembali kesenian ketoprak. Gunungkidul dikenal dengan potensi seni tradisinya yang sangat beragam. Salaha satunya adalah ketoprak. Sayangnya potensi ini tidak dibarengi dengan upaya kaderisasi termasuk perhatian dari berbagai pihak,” papar dia kepada Harian Jogja di Wonosari, Rabu (22/5).

Ia menambahkan karena alasan itulah, panitia pergelaran yang terdiri dari seniman, pemerhati, guru serta dinas terkait seperti Disdikpora dan Disbudpar mencoba memberdayakan siswa di Gunungkidul untuk menggelar pementasan tersebut.

Advertisement

300 siswa yang meramaikan berasal dari berbagai sekolah yang di antaranya SMAN 1 Wonosari, SMAN 2 Wonosari, SMAN 1Karangmojo, SMKN 1 Wonosari, SMKN 2 Wonosari dan SMKN 3 Wonosari.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif