Jogja
Selasa, 21 Juni 2011 - 14:54 WIB

Kota Jogja kejar target RTH publik

Redaksi Solopos.com  /  Budi Cahyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA: Kota Jogja tengah mengejar kekurangan Ruang Terbuka Hijau (RTH) publik. Dari proporsi RTH yang seharusnya 20 persen RTH publik dan 10 persen RTH privat, keberadaan RTH publik baru tercapai 17,17 persen, sedangkan RTH privat sudah lebih dari 14 persen.

”RTH di Kota Jogja sudah lebih dari ketentuan minimal yang seharusnya 30 persen dari total luasan lahan kota. Sekarang saja RTH Kota Jogja sudah 31,65 persen. Hanya masalah proporsinya saja yang masih perlu diperbaiki,” ujar Kabid Keindahan BLH Kota Jogja, Agus Triharyono ketika dihubungi, Selasa (21/6). RTH publik merupakan RTH yang dilakukan pemerintah kota sementara RTH privat dilakukan oleh masyarakat dan swasta.

Advertisement

Agus mengatakan, Pemkot Jogja telah melakukan beberapa strategi untuk mencapai proporsi yang telah ditetapkan tersebut. Meskipun berusaha meningkatkan RTH publik, komposisi RTH privat juga akan tetap dijaga dan ditingkatkan.(Harian Jogja/Anggraenny Prajayanti)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif